kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Anteraja Bidik Volume Pengiriman Lebih 1,5 Juta Parcel Per Hari


Senin, 21 Februari 2022 / 21:23 WIB
Anteraja Bidik Volume Pengiriman Lebih 1,5 Juta Parcel Per Hari
ILUSTRASI. Petugas Satria memindai paket yang akan dikirimkan melalui Anteraja.


Reporter: Muhammad Julian | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tri Adi Bersama (Anteraja) membidik kenaikan volume pengiriman paket tahun ini. Anak usaha dari PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA) itu menargetkan bisa meningkatkan volume pengiriman lebih dari  1,5 juta parcel per hari.

VP Sales & Marketing Anteraja,  Andri Hidayat mengatakan, Anteraja optimistis  industri logistik khususnya pengiriman ekspres masih akan mengalami peningkatan pada tahun ini. 

“Hal ini seiring dengan kebiasaan masyarakat dalam berbelanja secara online yang terus meningkat di tengah penetapan kebijakan PPKM oleh Pemerintah. Dimana kebijakan dan pembatasan tersebut juga turut mempengaruhi tingginya permintaan pengiriman barang,” ujar Andri kepada Kontan.co.id (20/2).

Baca Juga: Anteraja Luncurkan Sistem Pembayaran COD (Cash on Delivery) untuk Marketplace

Hingga akhir tahun 2021, volume pengiriman Anteraja sudah mencapai sekitar 1 juta parcel per hari. Untuk bersaing dengan kompetitor lain, Anteraja, kata Andri, akan terus mengembangkan inovasi-inovasi produk baru serta akan fokus pada pengembangan jaringan dan juga pengembangan kapasitas. Hal ini dimaksudkan untuk menangkap peluang pasar baru selain dari e-commerce, seperti social commerce dan juga untuk retail. 

Anteraja optimistis, Anteraja memiliki keunikan dalam hal teknologi untuk menjalankan proses operasinya. Andri bilang, sejak awal beroperasi, Anteraja merupakan layanan berbasis aplikasi dan sangat bergantung pada teknologi. 

Oleh karenanya, Anteraja dapat terus mengembangkan dan memperluas jangkauan untuk semua layanan baik untuk layanan same day maupun layanan lainnya. “Hal ini yang menurut kami menjadi keunikan dan keunggulan Anteraja dibandingkan dengan pemain-pemain lainnya,” imbuh Andri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×