Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pernah mendengar Private Business Coaching? Itu adalah pelatihan bisnis secara personal atau private dari para ahli, bagi perusahaan dan para pengusaha atau orang-orang yang memiliki perusahaan, dengan tujuan agar bisnis mencapai sukses dengan hasil yang maksimal.
Segala persoalan bisnis dibahas dan diselesaikan secara personal dengan bantuan seseorang yang disebut coach. Mulai dari masalah manajemen yang belum professional, masalah karyawan, masalah sistem yang belum ada atau belum berjalan dengan baik, masalah keuangan, strategi untuk ekspansi usaha, menghadapi masalah internal sehingga sulit berkembang, dan lainnya.
Menurut Coach Yusman, yang sudah lebih dari 15 tahun berpengalaman dalam bidang business coaching, coaching itu tidak sama dengan diskusi atau seminar bisnis.
Biasanya kalau seminar itu diikuti banyak orang, maka business coaching biasanya hanya diikuti 1-4 orang yang memang merupakan owner atau direktur dari satu perusahaan yang sama.
Baca Juga: Indonesia International Coaching Summit Kembali Digelar,Beyond The Future of Coaching
"Dalam program coaching, secara berkala saya datang ke tempat client untuk langsung mengevaluasi, langsung melihat apa yang terjadi dengan tempat bisnis mereka dan langsung coaching mereka di sana,” terang Coach Yusman yang adalah lulusan Curtin University, Perth, Australia dalam keterangannya, Senin (28/11).
Proses coaching ini membutuhkan waktu minimal satu tahun. Dimana pertemuannya, intens dilakukan hampir setiap minggu dan lamanya program ini bisa lebih dari satu tahun.
Bahkan, ada pengusaha yang coaching dengan Coach Yusman selama 2 tahun, 3 tahun bahkan ada yang sampai 8 tahun lebih, karena mereka sudah merasakan sendiri bagaimana bisnisnya terus berkembang dan semakin bagus.
“Di luar sana mungkin banyak coach yang menawarkan coaching dengan waktu yang relatif lebih singkat. Satu kali, dua kali atau hanya satu sampai dua bulan saja. Tapi, bagi Coach Yusman, hal tersebut bukanlah coaching, melainkan hanya diskusi bisnis,” sambungnya.
Sampai sekarang Coach Yusman sudah mengcoaching lebih dari 250 perusahaan dengan hasil yang sangat memuaskan. Coach Yusman dikenali sebagai Top 50 Coach terbaik di dunia sejak 2016 sampai sekarang.
Dia adalah business Coach dari ActionCOACH, sebuah perusahaan (bukan asosiasi) nomor 1 bidang pelatihan bisnis di dunia dan Indonesia, yang memiliki cabang di lebih dari 80 negara, dan berpengalaman lebih dari 27 tahun.
Sejumlah penghargaan Global Awards Winning Business Coach diberikan kepada Coach Yusman seperti Certified USA Business & Executive Coach ActionCOACH, Official Coach for The Great Game of Business USA, 2022 USA Global ActionMAN Winner, 2022 Global Top 100 Club Business Coach, 2021 Global Coach with Best Community Impact, 2013 Asia Pacific Coach with Best Client Results dan lainnya.