Reporter: Handoyo | Editor: Handoyo .
"Eskalator pun diberikan tanda, disesuaikan dengan jarak kurang lebih tiga langkah. Penataan kursi di restoran juga menyesuaikan protokol kesehatan, dengan menandai kursi-kursi yang boleh dan tidak boleh diduduki. Musola juga diatur terkait jarak, tidak berkarpet dan diwajibkan bawa peralatan shalat sendiri. Toilet juga dibuatkan antrian di luar toilet," pungkasnya.
Pengelola pusat perbelanjaan melakukan inovasi dengan menggunakan sensor di beberapa titik untuk mengurangi sentuhan fisik. "Sebagian besar pusat belanja di DKI menerapkan sensor, seperti tombol lift, hand sanitizer dan karcis parkir pun menggunakan sensor sehingga mengurangi kontak fisik," jelasnya.
Ellen menambahkan pengelola pusat perbelanjaan membentuk sebuah tim yang disebut Tim Gugus Kendali COVID-19. Tim ini beranggotakan petugas keamanan dan manajemen pusat perbelanjaan. "Ada Tim Gugus Kendali Covid di tiap pusat belanja yang terdiri sekuriti dan manajemen yang akan mengawasi dan menegur pengunjung yang tidak mentaati protokol kesehatan," tambah Ellen.
Sementara itu ia menyangkal terkait informasi yang beredar bahwa pusat belanja terdapat jamur karena sudah berbulan-bulan tutup. "Saat pusat belanja tutup selama tiga bulan, tenant (penyewa) dan karyawan tetap datang untuk membersihkan dan menjaga pusat belanja, serta merawat barang-barang dagangan yang ada di dalam pusat belanja. Selain itu tenant banyak yang menarik barang-barangnya, untuk dijual lewat online," lanjutnya.
Baca Juga: Pemda DKI larang pemakaian kantong plastik, YLKI: Pemerintah harus siapkan pengganti
Ellen menambahkan bahwa meskipun mal ditutup, tidak murni tutup 100 persen. "Masih ada beberapa tenant yang buka yaitu produk pangan, farmasi dan beberapa yang diijinkan pemprov DKI sehingga kami tetap menjaga keamanan, kenyamanan dan kebersihan bagi pengunjung," kata Ellen.
Tak lupa Ellen berpesan kepada masyarakat untuk dapat kembali datang ke pusat perbelanjaan. "Silakan datang ke pusat perbelanjaan karena kami yakin keluarga tahu cara merawat kesehatan keluarganya masing-masing, di sisi lain mal telah melakukan protokol kesehatan yang akan memberikan kenyamanan dan keamanan pengunjung," ujar Ellen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News