Reporter: Aceng Nursalim | Editor: Amailia Putri
JAKARTA. Setelah menyelesaikan pabrik keramik tahap pertama, PT Arwana Citramulia Tbk tengah bersiap membangun pabrik keramik tahap kedua. Catatan saja, pembangunan tahap pertama pabrik yang berlokasi di Palembang sudah rampung dan siap berproduksi paling lambat awal Agustus 2013.
Nah, Rudy Sujanto, Direktur Keuangan Arwana Citramulia menjelaskan, pabrik tahap kedua akan memiliki kapasitas produksi 6 juta meter persegi (m²) keramik per tahun. "Pembangunan tahap dua akan dimulai awal 2014," ujarnya kepada KONTAN, Sabtu (20/7).
Targetnya, pembangunan pabrik itu bisa rampung dalam kurun waktu kurang dari setahun. Proses pembangunan lebih cepat lantaran bangunan fisik pabrik dan pondasi mesin sudah berdiri bersamaan dengan pembangunan pabrik tahap pertama. Dengan demikian, Arwana hanya perlu melanjutkan dan melakukan penataan ruang.
Rudy memproyeksikan, pabrik tahap ke dua ini sudah bisa beroperasi di tahun 2014. Emiten saham berkode ARNA ini menyiapkan dana sekitar
Rp 100 miliar untuk pengembangan pabrik tahap II. Kebutuhan dana akan dipenuhi dari kas internal.
Guna menggenjot bisnis, ARNA memang tengah berupaya menambah kemampuan produksi keramik yang saat ini sudah mentok. Pembangunan pabrik baru menjadi jurus andalan. Pabrik tersebut merupakan pabrik keempat yang dimiliki perusahaan keramik yang mengusung merek Arwana dan Uno ini.
Pabrik anyar ini dikembangkan dalam tiga tahap. Tahap pertama berkapasitas tujuh ton per tahun. Awal Agustus nanti, pabrik tahap pertama ini diproyeksikan sudah bisa beroperasi. Sebagai tahap awal, utilitas pabrik tahap satu tersebut diperkirakan masih sekitar 70% hingga 80%.
Pabrik baru ini akan menambah volume produksi ARNA sebesar 10%, menjadi 45,38 juta m². Setelah tahap kedua selesai, Arwana Citramulia akan melanjutkan pengembangan tahap berikutnya. Di tahap akhir ini, ARNA akan menambah kapasitas produksi sebesar 7 juta m² per tahun.
Jika tidak ada aral melintang, pabrik tahap ketiga ini akan mulai dibangun pada 2015 mendatang. Namun, Rudy mengaku belum bisa memberikan penjelasan lebih mendetail terkait hal tersebut. "Pembangunan pabrik tahap ke tiga masih dalam perencanaan," tuturnya.
Sekedar informasi, tiga pabrik ARNA yang ada saat ini berlokasi di Pulau di Jawa. Ketiga pabrik tersebut masing-masing terletak di Tangerang Banten (Plant I), di Serang Banten (Plant II) dan di Gresik Jawa Timur (Plant III). Manajemen ARNA bilang, wilayah Palembang dan sekitarnya merupakan pasar terbesar kedua bagi Arwana setelah Jawa.
Sepanjang Januari-Juni 2013, penjualan ARNA diperkirakan mencapai Rp 690 miliar. Hingga akhir tahun, Arwana menargetkan penjualan tumbuh 24% menjadi Rp 1,38 triliun. Bila tercapai, secara year on year (yoy), penjualan Arwana di semester I ini bisa naik 30,6% dari penjualan di periode sama tahun 2012 yang mencapai Rp 527,8 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News