kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ascott akan operasikan apartemen sewa Ciputra dengan brand Citadines


Senin, 19 November 2018 / 18:18 WIB
Ascott akan operasikan apartemen sewa Ciputra dengan brand Citadines


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. The Ascott Limited, anak usaha dari pengembang asal Singapura, Capitaland kembali menjalin kerjasama dengan Ciputra Group untuk memperkuat ekspansi bisnisnya. Ascott akan mengoperasikan apartemen sewa yang dikembangkan oleh Ciputra Group dalam lima tahun ke depan di dalam negeri maupun di China.

Tahap pertama, Ascott akan mengoperasikan apartemen sewa di Jakarta sebanyak 253 unit dengan brand Citadines Sudirman yang berlokasi di Kawasan Ciputra World Jakarta 2. Saat ini, apartemen tersebut masih dalam proses pembangunan dan ditargetkan akan beroperasi pada tahun 2021.

Kesepakatan kerjasama tersebut telah diteken Ascott dan Ciputra Group pada Senin ( 19/11). Kerjasama tersebut akan memperkuat hubungan keduanya yang sudah dilakukan sebelum-sebelumnya.

Chief Executive Officer Ascott, Kevin Goh mengatakan, melanjutkan kerjasama dengan pemimpin pemain industri properti adalah kunci dari strategi Ascott untuk mengejar pertumbuhan. Sebab perusahaan bisa memiliki akses ke proyek-proyek berkualitas ke depan.

"Kami akan terus melanjutkan kerja sama dengan mitra strategis tak hanya untuk pasar yang mereka kuasai saat ini, melainkan juga untuk merealisasikan pencapaian di dunia internasional," ujar Kevin di Jakarta, Senin (19/11).

Partnership Ascott dan Ciputra sudah dimulai sejak tahun 1996 dengan mengakuisisi sebagian saham Apartemen Sommerset Citra Jakarta milik Ciputra dan mengoperasikannya. Apartemen tersebut memiliki kapasitas 203 unit.

Selanjutnya, Ascott mengakuisisi Services Apartment Ascott Kuningan Jakarta pada tahun 2014 dan kemudian mengakuisisi Ascott Sudirman Ciputra World Jakarta 2 pada 2017.

Sementara Artadinata Djangkar, Direktur Ciputra Group mengatakan, penandatangan kerjasama tersebut akan memperkuat hubungan keduanya sehingga Ascott berpotensi menjadi pengelola proyek-proyek apartemen yang akan dikembangkan Ciputra Group ke depan. "Dengan penandatangan kerjasama ini hubungan kami akan lebih dekat lagi. Kerjasama kami dengan Ascott sudah berjalan sejak lama, " ujarnya.

Saat ini, Ascott telah memiliki portofolio 130 apartemen servis dan hotel dengan 22.000 unit di 39 kota Indonesia. Sebelum meneken kerjasama baru dengan Ciputra, Ascott baru-baru ini juga telah mengakuisisi sebagian saham Tauzia Hotel Management yakni perusahaan lokal yang mengoperasikan hotel dengan brand Harris, Pop Hotel, Yellow dan lain-lain.

Dalam beberapa tahun ke depan, Ascott akan mengoperasikan 9 apartemen sewa dengan total 1.600 unit di Indonesia diantaranya Somerset Asia Afrika Bandung, dan Citadines Kings Bandung. Selain itu, perusahaan ini juga telah menandatangani kesepakatan pengelolaan sembilan lagi proyek apartemen sewa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×