Reporter: Vina Elvira | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) menilik peluang menjanjikan di kuartal pertama 2026, seiring dengan momentum Ramadan dan Idulfitri yang secara historis menjadi salah satu pendorong kinerja perseroan.
Head of Corporate Communications & Sustainability ACES Melinda Pudjo mengatakan, Ramadan dan Lebaran kerap diiringi dengan peningkatan kebutuhan rumah tangga, yang berdampak positif terhadap permintaan produk-produk ACES.
“Secara historis, periode Ramadan dan Idulfitri merupakan salah satu momentum yang relatif positif bagi kinerja Perusahaan, seiring dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat dalam menyambut momen tersebut,” ujar Melinda kepada KONTAN, Senin (5/1/2026).
Memasuki kuartal pertama 2026, ACES melihat peluang permintaan yang tetap terjaga selama periode Ramadan. Untuk mengoptimalkan momentum ini, perusahaan telah menyiapkan sejumlah strategi yang dirancang secara relevan dan tepat sasaran.
Baca Juga: API Dorong Prabowo Lobi Trump untuk Turunkan Tarif Tekstil RI ke AS
ACES akan mengoptimalkan strategi pemasaran dan program promosi, serta memperkuat kurasi produk yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan selama Ramadan dan Idulfitri. Produk-produk seperti peralatan memasak dan perlengkapan penunjang momen kebersamaan keluarga menjadi salah satu fokus utama.
Selain itu, penguatan layanan omnichannel juga terus dilakukan guna meningkatkan kenyamanan dan kemudahan pelanggan dalam berbelanja, baik secara online maupun offline.
Strategi ini diharapkan mampu memperluas jangkauan pasar sekaligus mendorong kontribusi penjualan di tengah dinamika daya beli masyarakat.
Meski optimistis, ACES tetap mencermati perkembangan kondisi makroekonomi dan daya beli masyarakat secara hati-hati.
“Setiap inisiatif dijalankan secara terukur agar kinerja perusahaan tetap sehat dan berkelanjutan, tidak hanya dalam jangka pendek, tetapi juga dalam jangka panjang,” katanya.
Selanjutnya: Bidik Investasi Rp 43 Triliun, Pemerintah Fokus Garap Empat KEK Prioritas Nasional
Menarik Dibaca: 6 Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Hidung Tersumbat saat Flu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News












