kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.819.000   -17.000   -0,93%
  • USD/IDR 16.565   165,00   0,99%
  • IDX 6.511   38,26   0,59%
  • KOMPAS100 929   5,57   0,60%
  • LQ45 735   3,38   0,46%
  • ISSI 201   1,06   0,53%
  • IDX30 387   1,61   0,42%
  • IDXHIDIV20 468   2,62   0,56%
  • IDX80 105   0,58   0,56%
  • IDXV30 111   0,69   0,62%
  • IDXQ30 127   0,73   0,58%

BPJT sebut kenaikan tarif jalan tol tiap tahun sesuai inflasi


Minggu, 25 Agustus 2019 / 20:33 WIB
BPJT sebut kenaikan tarif jalan tol tiap tahun sesuai inflasi
ILUSTRASI. BPJT sebut kenaikan tarif jalan tol tiap tahun sesuai inflasi


Reporter: Harry Muthahhari | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Sebagian Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) akan menaikkan tarif tolnya tahun ini. Kenaikan itu akan menyesuaikan dengan inflasi dari masing-masing wilayah tol beroperasi.

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit mengatakan, kenaikan tarif menjadi hak BUJT setiap dua tahun yang dijamin undang-undang.

Baca Juga: Tahun ini, Jasa Marga (JSMR) akan sesuaikan tarif enam ruas jalan tol

“Karena sesuai inflasi, diperkirakan secara riil tidak memberikan dampak terhadap beban masyarakat,” katanya kepada Kontan.co.id pada Minggu (25/8).

Kendati demikian, Danang mengatakan, kenaikan itu pasti memberikan dampak pada volume kendaraan yang akan menggunakan jalan tol. Tapi, kata Danang, terkait itu BUJT diyakini sudah mempertimbangkan dan memperkirakan.

Saat ini, ada beberapa ruas yang akan naik tarifnya di tahun ini. Kenaikan tarif itu sekarang sedang dalam proses pengajuan ke Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono. “Data definitifnya setelah surat dari Menteri turun,” tambahnya.

Baca Juga: Pengusaha jalan tol menunggu kompensasi tunai rasionalisasi tarif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×