kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BR-V masih jadi primadona penjualan Honda


Kamis, 03 November 2016 / 20:54 WIB
BR-V masih jadi primadona penjualan Honda


Reporter: Eldo Christoffel Rafael | Editor: Rizki Caturini

JAKARTA. Honda BR-V meneruskan tren peningkatan penjualan bulanan selama empat bulan terakhir. Pada akhir Oktober lalu, PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatat penjualan Honda BR-V sebanyak 2.145 unit. Angka tersebut naik 104% dibanding penjualan bulan September, sekaligus merupakan peningkatan penjualan bulanan tertinggi yang dicapai Honda BR-V di tahun ini.

Model SUV Crossover Honda yang pertama kali diluncurkan pada bulan Januari 2016 telah mengumpulkan penjualan sebesar 33.414 unit di tahun ini. Jumlah tersebut sementara menempatkan Honda BR-V sebagai model Honda dengan penjualan tertinggi di tahun 2016.

PT Honda Prospect Motor, Agen Pemegang Merk Honda di Indonesia secara keseluruhan mencatat angka penjualan di bulan Oktober 2016 sebanyak 17.088 unit, meningkat sebesar 8% dari bulan sebelumnya. Sementara sejak awal tahun hingga Oktober 2016, HPM telah membukukan penjualan total sebesar 168.937 unit.

"Penjualan di bulan Oktober 2016 masih didominasi oleh beberapa model unggulan Honda seperti Honda BR-V, New Honda Mobilio dan New Honda Brio Satya," kata Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor dalam keterangan pers yang diterima KONTAN Kamis (3/11).

New Honda Brio Satya berhasil terjual 4.603 unit di Oktober. Sementara New Honda Brio Satya terjual 29.240 unit di 10 bulan pertama 2016. New Honda Mobilio terjual sebanyak 3.223 unit di bulan Oktober 2016 dan sebanyak 33.354 unit sejak Januari hingga Oktober 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×