Reporter: Adi Wikanto | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Info penting untuk pendaftar rekrutmen bersama badan usaha milik negara (BUMN) tahun 2022 batch 2. Jangan lupa untuk membuka website rekrutmenbersama.fhcibumn.id atau cek email masing-masing karena hari ini ada pengumuman baru terkait rekrutmen bersama BUMN 2022 batch 2.
Seperti diketahui, pendafaran rekrutmen bersama BUMN batch 2 sudah dimulai sejak 1-7 Desember 2022. Setelah periode pendaftaran, rekrutmen bersama BUMN batch 2 segera memasuki tahapan selanjutnya.
Tahapan tersebut adalah pengumuman peserta pendaftar rekrutmen bersaman BUMN tahun 2022 batch 2 yang berhak melanjutkan seleksi tes online. Merujuk pengumuman di akun Instagram resmi fhci.bumn, pengumuman peserta pendaftar rekrutmen bersama BUMN tahun 2022 batch 2 yang berhak melanjutkan seleksi tes online berlangsung pada hari ini, Jumat 16 Desember 2022.
"Jangan lupa untuk cek email dan situs resmi Rekrutmen Bersaman BUMN tahun 2022," tulis akun fhci.bumn.
Seleksi tes online rekrutmen bersama BUMN 2022 batch 2 akan berlangsung pada 21-28 Desember 2022. Ada dua jenis dalam seleksi tes online ini.
Tes online rekrutmen bersama BUMN 2022 batch 2 terdiri dari tes kompetensi dasar dan AKHLAK. Kedua jenis tes ini berlangsung online, sehingga peserta rekrutmen bersama BUMN 2022 batch 2 harus mempersiapkan perangkat yang memadai.
Baca Juga: Tahapan dan Jadwal Lengkap Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Batch 2
Peserta tes online rekrutmen bersama BUMN tahun 2022 batch 2 wajib menggunakan komputer PC / Laptop yang dilengkapi perangkat web camera dan mouse. Penggunaan handphone, tablet, ataupun smartphone tidak diperkenankan.
Setiap peserta tes online rekrutmen bersama BUMN tahun 2022 batch 2 dapat memeriksa email undangan di inbox/spam/all mail (disarankan mengakses link tes melalui email) atau website rekrutmen pada halaman Lamaran Saya tombol Detail Jadwal/Jadwal Hari Ini. Email undangan berisi:
- Jadwal pelaksanaan trial dan online test
- Link tes (Peserta hanya dapat mengakses Online Test melalui link yang dikirimkan kepadanya)
- Username
- Password
- Aplikasi dapat diakses dimana saja, sepanjang mendapatkan jaringan internet. Peserta tidak boleh membagikan username dan password ke pihak manapun.
Diberitakan sebelumnya, rekrutmen bersama BUMN 2022 batch 2 diikuti sekitar 56 perusahaan BUMN. Jumlah formasi untuk pendaftar rekrutmen bersama BUMN 2022 batch lebih dari 2.700 posisi pekerjaan.
Syarat rekrutmen bersama BUMN 2022 batch 2
Merujuk laman Rekrutmenbersama.fhcibumn.id, persyaratan umum pendaftaran lowongan kerja rekrutmen bersama BUMN 2022 antara lain:
1. Warga Negara Indonesia
2. Usia maksimal per 25 April 2022 mengikuti jenjang pendidikan sebagai berikut:
Diploma I/II/III : 27 tahun;
S1/Diploma IV : 30 tahun;
S2 : 35 tahun;
3. IPK minimal 2,75 untuk lulusan perguruan tinggi
4. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.
5. Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba.
6. Dokumen SKCK dari Kepolisian.
7. Sertifikasi pelatihan yang sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada.
8. Rekomendasi Komunitas (berprestasi di Bidang Olahraga/Seni/Digital Creator/Start Up) apabila ada.
Baca Juga: Daftar di Rekrutmenbersama.fhcibumn.id, Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Dibuka Hari Ini,
Cara cek kuota lowongan kerja di rekrutmen bersama BUMN 2022 batch 2
Berikut cara cek kuota lowongan kerja di rekrutmen bersama BUMN 2022:
Cara cek kuota dan jumlah pendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2022
- Buka laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/
- Pilih "Register" apabila belum memiliki akun Rekrutmen Bersama BUMN 2022.
- Lengkapi data diri Anda, mulai dari nama, nomor KTP, alamat email, dan password
- Klik "Register Now", dan aktivasi akun Anda
- Apabila akun sudah aktif, Anda bisa "Login" dengan memasukkan email, password, dan mencentang tombol captcha
- Pilih menu "Lowongan"
- Akan ada dua pilihan, yakni lowongan dengan kuota tersedia dan kuota penuh.
- Pilih kuota tersedia untuk mengetahui lowongan kerja yang masih menerima pendaftaran.
Pendaftaran rekrutmen bersama BUMN 2022
Rekrutmen bersama BUMN 2022 adalah program cipta kerja yang digalakkan Kementerian BUMN. Rekrutmen bersama BUMN 2022 menyediakan lowongan kerja di berbagai perusahaan milik pemerintah.
Setidaknya ada 2.700 formasi pekerjaan yang tersedia dalam rekrutmen bersama BUMN 2022. Lowongan kerja dalam rekrutmen bersama BUMN 2022 ini berasal dari 56 perusahaan milik pemerintah.
Berikut daftar perusahaan pemerintah yang membuka lowongan kerja di rekrutmen bersama BUMN 2022:
- PT Pertamina (Persero)
- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
- PT Perkebunan Nusantara III (Persero)
- PT Brantas Abipraya (Persero)
- PT ASDP Indonesia Ferry (Persero)
- Perum Bulog
- PT Bio Farma (Persero)
- PT Taspen (Persero)
- PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero)
- PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero)
- PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk
- PT Yodya Karya (Persero)
- PT Pupuk Indonesia (Persero)
- PT Bahana Artha Ventura
- Perum Jasa Tirta II
- PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk
- PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk
- PT Waskita Karya (Persero) Tbk
- PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
- PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero)
- PT Perusahaan Listrik Negara (Persero)
- PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
- PT LEN Industri (Persero)
- PT Pos Indonesia (Persero)
- PT Kereta Api Indonesia (Persero)
- Perum Perhutani
- PT Amarta Karya (Persero)
- PT Adhi Karya (Persero) Tbk
- PT Wijaya Karya (Persero) Tbk
- Perum Peruri
- PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (Persero)
- PT Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero)
- PT Kawasan Industri Medan (Persero)
- PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero)
- PT Pembangunan Perumahan (Persero)
- PT Indonesia Asahan Aluminium (MIND ID)
- PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero)
- PT Pelabuhan Indonesia (Persero)
- LKBN Antara
- Perum Damri
- PT Semen Indonesia (Persero) Tbk
- PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero)
- Perum Jasa Tirta
- PT Surabaya Industrial Estate Rungku
- PT Balai Pustaka (Persero)
- PT Hutama Karya (Persero) Tbk
- PT Industri Kereta Api (Persero)
- PT Danareksa (Persero)
- PT Djakarta Lloyd (Persero)
- PT Reasuransi Indonesia Utama
- Perum Perumnas
- PT Jasa Marga (Persero) Tbk
- PT Bina Karya (Persero)
- PT Indah Karya (Persero)
- PT Virama Karya (Persero)
- Perum Pengangkutan Penumpang Djakarta
Jika Anda berminat mengikuti lowongan kerja rekrutmen bersama BUMN 2022, berikut tata cara melamarnya:
Ketentuan umum rekrutmen bersama BUMN 2022:
- Setiap pelamar hanya diperbolehkan mendaftar maksimal 3 posisi di BUMN berbeda.
- Seluruh tahapan rekrutmen tidak dipungut biaya apapun. Apabila ada pihak yang meminta biaya/ menjanjikan sesuatu/ menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dapat melapor ke Forum Human Capital Indonesia (FHCI).
- Pendaftaran hanya dapat dilakukan secara online melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id. FHCI tidak menerima lamaran melalui media pengiriman lainnya.
- Seluruh kegiatan seleksi online dan pengumuman tiap tahapan seleksi diumumkan melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id
- Seluruh biaya akomodasi dan transportasi selama proses rekrutmen dan seleksi menjadi tanggungan pelamar.
- Seluruh Pelamar diwajibkan mengajukan lamaran dengan melakukan registrasi online melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id
- FHCI berhak sepenuhnya menetapkan daftar kandidat yang dinilai memenuhi kualifikasi pada setiap tahapan seleksi.
- Hasil keputusan FHCI bersifat final, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat.
Cara regristrasi online rekrutmen bersama BUMN 2022
- Membaca seluruh informasi ketentuan dan persyaratan yang berada di website https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/
- Menekan tombol register yang ada pada pojok kanan atas halaman depan. Kemudian, pelamar melakukan aktivasi akun yang dikirimkan ke email (inbox/spam/all mail).
- Pelamar wajib melengkapi CV dan dokumen persyaratan pada menu Daftar Riwayat Hidup.
- Pelamar dapat melihat lowongan yang tersedia pada menu Lowongan. Peserta hanya dapat melamar maksimal 3 posisi di BUMN yang berbeda.
- Pelamar dapat memantau proses lamaran, detail jadwal, dan pengumuman pada halaman Lamaran Saya atau email resmi yang dikirimkan.
Itulah informasi terbaru terkait rekrutmen bersama BUMN 2022 batch 2. Segera buka email Anda atau cek di website rekrutmenbersama.fhcibumn.id untuk mengetahui daftar peserta rekrutmen bersama BUMN 2022 yang berhak mengikuti tes online.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News