Reporter: Leni Wandira | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cemindo Gemilang Tbk (CMNT), produsen semen dengan merek dagang Semen Merah Putih, menyambut positif program 3 juta rumah yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto. Program ini diharapkan mampu mendorong permintaan semen secara signifikan di tengah tekanan yang dihadapi industri semen pada tahun 2024.
General Manager Sales & Marketing Cemindo Gemilang, Oza Guswara, mengungkapkan bahwa industri semen saat ini menghadapi tantangan yang cukup berat. Oleh karena itu, proyek konstruksi berskala nasional, seperti program 3 juta rumah, menjadi peluang penting bagi industri untuk kembali tumbuh.
"Kami melihat program ini sebagai momentum yang dapat membantu pemulihan industri semen, terutama untuk produk semen kantong yang memiliki kontribusi 70% terhadap total penjualan CMNT. Pada tahap awal, program ini kami perkirakan dapat meningkatkan permintaan semen sebesar 1%,” ujar Oza kepada KONTAN, Kamis (7/11).
Baca Juga: Pertumbuhan Industri Manufaktur Bisa Lebih Tinggi Jika Didukung dengan Regulasi
Dalam menjawab tantangan kapasitas produksi, Oza menekankan bahwa industri semen nasional memiliki kapasitas yang cukup untuk memenuhi permintaan tambahan dari program ini.
"Menurut data dari Asosiasi Semen Indonesia (ASI), konsumsi semen domestik pada 2023 mencapai sekitar 65 juta ton, sementara kapasitas produksi nasional mencapai 118 juta ton. Dengan demikian, kapasitas yang ada masih sangat mencukupi untuk menghadapi potensi lonjakan permintaan, termasuk bagi perusahaan kami," jelasnya.
Terkait dengan posisi pasar dan strategi menghadapi kompetisi, Cemindo Gemilang berupaya untuk mempertahankan pangsa pasar melalui peningkatan layanan dan efisiensi logistik.
"Kami optimis program 3 juta rumah ini dapat memperkuat posisi kami di pasar. CMNT terus melakukan terobosan di rantai pasok, dan memastikan kualitas layanan bagi pelanggan tetap terjaga. Hal ini memungkinkan kami untuk bersaing dengan baik di pasar yang semakin kompetitif,” tambah Oza.
Adapun mengenai kemungkinan insentif pemerintah dalam program ini, Oza menyebutkan bahwa program tersebut masih berada dalam tahap awal dan belum ada regulasi yang detail terkait insentif bagi industri semen.
CMNT berharap program 3 juta rumah ini menjadi titik balik bagi industri semen nasional, membuka peluang baru untuk pertumbuhan, sekaligus memberikan kontribusi nyata dalam mendukung pembangunan nasional.
"Kami terus memantau perkembangan kebijakan ini. Cemindo Gemilang akan selalu mendukung program pemerintah dan siap untuk berpartisipasi secara maksimal jika ada insentif tambahan yang dapat memperbaiki margin keuntungan kami," pungkasnya.
Baca Juga: Indocement Prakarsa (INTP) Catat Pertumbuhan Volume Penjualan 7,3% di Kuartal III
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News