kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Cerestar (TRGU) Tingkatkan Kapasitas Produksi 600 MT Per Hari di Pabrik Gresik


Senin, 26 Juni 2023 / 19:39 WIB
Cerestar (TRGU) Tingkatkan Kapasitas Produksi 600 MT Per Hari di Pabrik Gresik
ILUSTRASI. Cerestar Indonesia (TRGU) sedang mengupayakan peningkatan kapasitas produksi 600 metrik ton per hari di pabrik Gresik.


Reporter: Vina Elvira | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen tepung olahan gandum, PT Cerestar Indonesia Tbk (TRGU) sedang memfokuskan upaya peningkatan kapasitas produksi sebesar 600 metrik ton per hari di pabrik Gresik. Langkah tersebut sebagai upaya ekspansi mengingat utilisasi kapasitas produksi TRGU sudah hampir mencapai 90%. 

Direktur Utama TRGU Indra Irawan, menyatakan bahwa pihaknya memprediksikan unit produksi di Gresik dapat mulai beroperasi secara komersial pada kuartal pertama 2024. Sehingga, total kapasitas produksi tepung terigu yang akan dibidik adalah 2.200 metrik ton per hari. 

“Langkah ini diambil TRGU untuk mengimbangi peningkatan permintaan akan tepung terigu, mengingat permintaan untuk tepung terigu terus meningkat, sementara konsumsi per kapita di Indonesia jauh lebih kecil dibandingkan negara-negara Asia Tenggara lain,” ungkap Indra, dalam siaran pers, Senin (26/6). 

Baca Juga: Cerestar Indonesia (TRGU) Targetkan Penjualan Tumbuh hingga 15% di 2023

Jika dilihat dari jejak pencapaian TRGU, penambahan kapasitas baru di pabrik Gresik akan menjadi yang ketiga kalinya. Ekspansi kapasitas pertama dengan penambahan lini produksi sebesar 500 metrik ton per hari terjadi pada tahun 2016. 

Lalu penambahan kapasitas kedua sebesar 600 metrik ton per hari terjadi pada tahun 2020. Sehingga dalam kurun waktu kurang dari 10 tahun, Cerestar secara aktif sudah melakukan ekspansi kapasitas produksi. 

TRGU melihat masih ada banyak ruang untuk bertumbuh terutama dari segi pangsa pasar yang saat ini masih belum sepenuhnya terlayani produsen terigu lainnya. Selain segmen industri, salah satu segmen yang hendak dibidik Cerestar Indonesia adalah UKM, dengan lebih dari 4.000 unit UKM yang sudah menjadi konsumen Perseroan dan berpotensi akan bertambah. 

“Kami mengerti pentingnya peran tepung terigu bagi UKM yang bergerak di bidang konsumsi, oleh karena itu TRGU akan memasarkan lebih banyak produk untuk segmen tersebut yang membuat perusahaan terus menambah kapasitas produksi,” tutur dia. 

Baca Juga: Cerestar Indonesia (TRGU) Membalikkan Rugi Jadi Laba Bersih Rp 49,68 miliar di 2022

Di samping tepung terigu untuk berbagai kebutuhan makanan, Cerestar Indonesia juga memproses olahan hasil sampingan gandum yang mereka dapatkan dari proses produksi untuk dijadikan bahan baku pakan ternak. 

TRGU percaya bahwa potensi hasil yang bisa mereka dapatkan di masa depan bisa mencapai tiga kali lipat. 

Dalam mengembangkan lini bisnis ini, TRGU sudah mempersiapkan infrastruktur yang lengkap untuk produksi dan distribusi bahan baku untuk pakan ternak, termasuk pergudangan, pengemasan, dan lain-lain. Fasilitas gudang ini diperkirakan akan beroperasi di kuartal ketiga mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×