kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Changi paling nyaman bagi pelancong Indonesia


Rabu, 11 Juni 2014 / 13:31 WIB
Changi paling nyaman bagi pelancong Indonesia
ILUSTRASI. Minuman & Makanan Pemicu Asam Urat, Cek Obat Herbal & Resep Menurunkan Asam Urat


Sumber: Kompas.com | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Bandara internasional Changi, Singapura, kembali meraih penghargaan "Indonesia Service Quality Diamond Award 2014" untuk kategori bandara internasional. Ini tahun kedua Changi mendapat nilai tertinggi untuk kualitas pelayanannya.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Carre-Center for Customer Satisfaction & Loyalty (Carre-CCSL) bersama majalah Service Excellence dimana Changi Airport memperoleh nilai 4,0561 (diatas 4,0000) untuk indeks kualitas pelayanan (SQindex) yang menghantar Changi Airport memenangkan “Service Quality Diamond Award 2014” dalam kategori International Airport.

Indonesia Service Quality Award merupakan penghargaan bergengsi untuk kualitas pelayanan. Tujuan penghargaan ini diberikan untuk meningkatkan pelayanan perusahaan di Indonesia.

Penghargaan tersebut diberikan berdasarkan survei tahunan kepuasan pelanggan di 50 industri jasa yang meliputi lebih dari 500 merek, melibatkan 3000 responden dari Jakarta, Semarang, Surabaya dan Medan.

"Ini membuktikan dedikasi Changi dalam memberikan kualitas pelayanan terbaik bagi penumpang maskapai penerbangan yang menyinggahi Changi, sekaligus membuktikan juga bahwa warga Indonesia juga menikmati pengalamannya di bandara ini," ujar Foo Sek Min, Executive Vice President Changi Airport Group dalam siaran pers di Jakarta, Rabu (11/6).

Min mengatakan, Changi Airport tidak akan pernah berhenti berbenah diri untuk menjadikannya sebagai tujuan yang menyenangkan, yaitu dengan cara menambah berbagai fasilitas dan atraksi baru menyegarkan sembari terus mempertahankan kualitas dari efisiensi dan pelayanan. Dengan beragam fasilitas untuk relaksasi, arena hiburan, taman tematik, bahkan tur gratis keliling Singapura, para penumpang yang bepergian melewati Changi akan memiliki pilihan tak terbatas.

"Semangat tinggi dari 40.000 anggota komunitas bandar udara untuk melayani 53 juta penumpang setiap tahunnya merupakan salah satu faktor penting dari kesuksesan bandara ini," ujar Min.

Adapun Indonesia sendiri terus menjadi pasar terbesar bagi Changi dengan lebih dari 7,4 juta penumpang yang melewati Changi Airport sepanjang 2013. Jumlah itu meningkat 8,8 persen dibanding tahun sebelumnya. Sejak dibuka pada 1981, Changi Airport menjadi bandar udara paling banyak menerima penghargaan dengan lebih dari 460 penghargaan yang telah diterima hingga hari ini. (Latief)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×