kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

CKB Logistics tambah jadwal pengiriman kargo menuju wilayah Indonesia


Selasa, 27 Agustus 2019 / 16:54 WIB
CKB Logistics tambah jadwal pengiriman kargo menuju wilayah Indonesia
ILUSTRASI. GUDANG LOGISTIK CKB


Reporter: Handoyo | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meningkatnya aktivitas bisnis menuju wilayah Indonesia Timur menjadi peluang bagi perusahaan jasa logistik. Apalagi kenaikan tarif kargo udara membuat biaya pengiriman barang menjadi semakin tinggi. 

Untuk mengoptimalkan peluang itu, PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics), anak usaha PT ABM Investama Tbk (ABM), mulai menambah jadwal layanan cargo freighter dari Jakarta menuju Timika dan sebaliknya menjadi dua kali dalam sepekan yaitu Kamis dan Sabtu. 

Direktur Utama CKB Logistics Iman Sjafei mengungkapkan, penambahan jadwal pengiriman kargo tersebut merupakan respon dari permintaan para pengusaha perikanan laut di Indonesia Timur.

Baca Juga: Pasar genset semakin lesu, begini strategi Sumberdaya Sewatama agar tetap tumbuh

"Banyak pengusaha perikanan yang meminta dukungan agar pengiriman produksi hasil laut lebih cepat sampai ke tujuan di Indonesia Barat. Bagi kami ini merupakan peluang yang bagus untuk membangun sinergi dengan pengusaha lain," ungkap Iman.

Saat ini, total pengiriman kargo dengan layanan cargo freighter untuk rute Jakarta ke Timika rata-rata mencapai 60 ton setiap bulannya dengan ragam barang yang dikirim mayoritas merupakan barang produk dan alat pendukung pertambangan. 

"Selama ini barang pendukung pertambangan dan produksi mendominasi pengiriman ke wilayah Timur. Ke depan, dengan banyaknya proyek-proyek tambang baru di wilayah ini, potensi pasarnya juga akan terus bertumbuh. Hanya saja kami juga ingin mengoptimalkan peluang lainnya, yaitu pengiriman hasil perikanan laut," ujarnya.

Baca Juga: ABM Investama (ABMM) produksi batubara 6 juta ton hingga Semester I 2019

Menurut Iman, barang dari Indonesia Timur ke wilayah Indonesia Barat mayoritas merupakan hasil dan olahan laut. Karena itu proses pengirimannya membutuhkan waktu yang cepat agar kualitasnya tetap terjaga.

"Faktor kecepatan sangat penting untuk menjaga kualitas produk perikanan laut. Kami di CKB Logistics akan terus mendukung upaya pelaku usaha perikanan di Indonesia Timur dalam menjangkau target pasarnya, termasuk dalam melakukan ekspor," Iman menambahkan.

Sejak beroperasi dua kali dalam seminggu sejak 16 Mei 2019 lalu, pengiriman kargo dari Jakarta-Timika-Jakarta menunjukkan peningkatan. "Kami yakin penambahan jadwal ini akan berdampak positif bagi CKB Logistics ke depannya. Potensi yang bisa dikembangkan masih terbuka luas," jelas Iman. 

Baca Juga: Semester 1 2019, pendapatan ABM Investama (ABMM) turun 23,97%

Untuk mendukung layanan pengiriman kargo, saat ini CKB Logistics mengoperasikan Cargo Freighter menggunakan pesawat Boeing 737 -200 dengan kapasitas hingga 16 ton dalam sekali penerbangan. Rute lain yang dilayani termasuk Singapura-Jakarta-Balikpapan yang beroperasi lima (5) kali seminggu dari Selasa hingga Sabtu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×