kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.924   6,00   0,04%
  • IDX 7.202   60,78   0,85%
  • KOMPAS100 1.106   11,13   1,02%
  • LQ45 878   12,09   1,40%
  • ISSI 220   0,63   0,29%
  • IDX30 449   6,48   1,46%
  • IDXHIDIV20 540   5,30   0,99%
  • IDX80 127   1,46   1,16%
  • IDXV30 134   0,17   0,13%
  • IDXQ30 149   1,68   1,14%

Dorong Percepatan Pencapaian SDGs, CKB Group hadirkan Pelatihan K3 bagi Puskesmas


Rabu, 08 Juni 2022 / 19:11 WIB
Dorong Percepatan Pencapaian SDGs, CKB Group hadirkan Pelatihan K3 bagi Puskesmas
ILUSTRASI. Dorong Percepatan Pencapaian SDGs, CKB Group hadirkan Pelatihan K3 bagi Puskesmas.


Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan penyedia jasa logistik terintegrasi PT Cipta Krida Bahari (CKB Group) menggelar program CSR dalam bentuk Pelatihan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) sebagai pemenuhan program Akreditasi Pusat kesehatan Masyarakat (Puskesmas), yang kali ini terfokus di wilayah Jakarta, tepatnya di kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara.

Hadirnya kegiatan ini merupakan wujud komitmen CKB Group dalam mendukung program pemerintah untuk pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) di Indonesia. 

Iman Sjafei, Chief Executive Officer CKB Group menjelaskan, CKB Group senantiasa mengedepankan penerapan praktik SDGs di lingkungan operasional perusahaan, mencakup kehidupan yang sehat dan sejahtera; pendidikan berkualitas; dan kemitraan untuk mencapai tujuan.

“Melalui kegiatan ini CKB Group bermaksud untuk berkontribusi dalam mendukung pencapaian Akreditasi Puskesmas, khususnya di wilayah Sukapura dalam pemenuhan poin akreditasi,” jelas Iman dalam keterangannya, Rabu (8/6). 

Baca Juga: Permudah Konektivitas Indonesia & Malaysia, Lion Air Buka Rute Kualanamu-Penang

Adapun kegiatan ini terlaksana atas sinergi CKB Group bersama berbagai mitra yaitu Pemadam Kebakaran (DAMKAR), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Secara umum rangkaian kegiatan pelatihan K3 ini diawali dengan Penandatanganan MoU; dilanjutkan dengan sesi pelatihan kepada puluhan tenaga kesehatan Puskesmas dengan melibatkan DAMKAR tentang Manajemen Bencana Kebakaran dan Utilisasi Alat (teori dan praktek). 

Di sesi berikutnya CKB Group akan melakukan pelatihan dengan melibatkan BPBD dan DLH tentang Manajemen Bahan dan Limbah Berbahaya dan Beracun (B3), serta Manajemen Bencana sebagai tanggapan terhadap wabah, bencana dan keadaan gawat darurat akibat bencana. 

Anak Usaha PT ABM Investama Tbk (ABM) yang bergerak di bidang logistik ini sebelumnya juga telah menjalin kerjasama dengan Puskesmas Sukapura berupa bantuan APD Covid 19 yang telah dilakukan sejak awal pandemi hingga saat ini. 

“Kami memahami bahwa Puskesmas merupakan fasilitas kesehatan paling dekat dengan masyarakat dan menjadi garda terdepan dalam menghadirkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di setiap wilayah. Oleh karena itu kami berharap kegiatan yang dilakukan bisa mendorong peningkatan kualitas Puskesmas secara optimal salah satunya melalui pencapaian akreditas berskala nasional,” tambah Iman. 

Baca Juga: Jokowi: Bonus Atlet Sea Games Diberikan Pekan Depan

Selama 25 tahun perjalanannya, CKB Group berkomitmen melaksanakan program tanggung jawab sosial (Corporate Social Responsibility/ CSR) secara berkesinambungan.
 
“Kegiatan tanggung jawab sosial bertujuan agar CKB Group dapat berkontribusi terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar lokasi usahanya, serta terwujud hubungan yang harmonis antara perusahaan, masyarakat dan lingkungan sekitar sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara berkelanjutan oleh semua pihak,” tutup Iman. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×