Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
KONTAN.CO.ID - Embedded Subscriber Identity Module atau e-SIM adalah modul yang ditanam di dalam ponsel secara permanen.
Berbeda dengan kartu SIM yang berukuran kecil hingga besar, e-SIM tidak memiliki wujud fisik.
Pengguna hanya perlu memindai barcode di ponsel untuk mengaktifkan teknologi ini.
Teknologi e-SIM umumnya sudah melekat di motherboard ponsel sehingga pengguna hanya perlu mengaktifkannya saja.
Inovasi e-SIM kembali digaungkan oleh Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid.
Dia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bermigrasi dari penggunaan kartu SIM ke e-SIM pada Sabtu (12/4/2025).
Menurut dia, penggunaan e-SIM adalah salah satu cara untuk mencegah tindak kejahatan berbasis digital, seperti spam, phishing, dan judi online.
Untuk memperkuat imbauan tersebut, Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemenkomdigi) bakal menerbitkan Peraturan Menteri (Permenkomdigi) baru terkait e-SIM dalam waktu dekat.
Lantas, apa sebenarnya kelebihan dan kekurangan e-SIM?
Baca Juga: Daftar HP yang Sudah Support eSIM di Indonesia
Kelebihan e-SIM
Salah satu kelebihan e-SIM adalah teknologi tersebut bisa diaktifkan melalui proses jarak jauh dengan operator seluler.
Dilansir dari laman DJPPI Komdigi, berikut ini sederet kelebihan e-SIM:
1. E-SIM tidak hilang
E-SIM ditanam langsung pada motherboard ponsel, sehingga tidak akan hilang atau rusak.
2. E-SIM tidak dipasang
Pengguna e-SIM tidak perlu memasang dan mengganti e-SIM seperti layaknya kartu SIM fisik. Untuk mengaktifkan e-SIM, pengguna hanya cukup memindai barcode yang tersedia di ponsel.
3. Satu perangkat bisa beberapa operator
Dengan memanfaatkan teknologi e-SIM, pengguna dapat menyimpan beberapa profil operator dalam satu perangkat secara bersamaan.
Kelebihan ini tidak diperoleh dari kartu SIM yang hanya menyediakan operator tunggal. Bahkan, teknologi ini membuat pengguna e-SIM bisa bebas beralih jaringan tanpa perlu mengganti kartu SIM.
4. Aktivasi e-SIM bisa jarak jauh
Kelebihan berikutnya adalah proses aktivasi e-SIM yang bisa dilakukan dari jarak jauh. Hal tersebut meniadakan kebutuhan distribusi fisik kartu SIM dan mempermudah pengaturan dan pengelolaan nomor oleh operator.
Baca Juga: Harga eSIM Telkomsel Buat Pengguna Telkomsel yang Mau Migrasi Kartu SIM Fisik ke eSIM
5. HP menjadi lebih tipis
Keunggulan e-SIM adalah memiliki ukuran yang sangat kecil, lebih kecil dari kartu SIM nano. Sehingga, penggunaan e-SIM bisa memberikan ruang desain yang lebih fleksibel dan memungkinkan penggunaan pada perangkat yang lebih tipis.