kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,65   -6,71   -0.72%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Greenwoods Group Gaet Investor Jepang Kembangkan Perumahan Citaville Pilar Cikarang


Rabu, 26 Mei 2021 / 19:47 WIB
Greenwoods Group Gaet Investor Jepang Kembangkan Perumahan Citaville Pilar Cikarang
ILUSTRASI. Kerja sama Greenwoods Group dengan investor Jepang untuk pengembangan perumahan Citaville Pilar Cikarang.


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Greenwoods Group melalui PT Baruna Realty berhasil menggandeng investor asal Jepang yakni Kasumigaseki Capital untuk mengembangkan proyek perumahan meskipun masih dalam kondisi pandemi Covid-19. 

Keduanya akan mengembangkan proyek perumahan kelas menengah  bertajuk Citaville Pilar Cikarang.

Baruna Realty dan Kasumigaseki Development telah meneken kerjasama joint operation dengan PT Bangun Permai Selaras untuk memulai pengembangan proyek tersebut pada 21 Mei 2021. 

CEO Greenwoods, Okie Imanto mengatakan, kehadiran investor asing dalam proyek perumahan Citaville di Citarik Raya Cikarang ini merupakan keberhasilan tersendiri sekaligus bukti bahwa para investor yakin akan prospek industri properti Indonesia khususnya pasar hunian kelas menengah.

Baca Juga: Sederet taipan siap mendanai unit usaha mobil listrik Evergrande

Citaville adalah proyek perumahan Greenwoods group yang sudah dibangun di beberapa lokasi seperti di Cikarang, Parung Panjang, Bogor dan akan terus dikembangakan di berbagai kota dan daerah. Proyek perumahan Citaville sendiri merupakan brand di Greenwoods untuk segment pasar para pembeli rumah pertama dan kalangan muda.

“Hari ini kita bisa berhasil memasukan investor di saat kondisi wabah covid-19 belum usai, saya rasa itu adalah suatu pencapaian yang cukup berarti, cukup bersejarah juga. Ini juga berarti, mereka para investor masih melihat bahwa potensi pasar properti di Indonesia sangat bagus,” ujar Okie Imanto dalam keterangan resminya, Rabu (26/5).

Okie menuturkan, pihaknya sudah menjalin kontak dengan Kasumigekasi Capital hampir dua tahun terakhir. Investor asal Jepan itu menurut Okie memang tertarik berinvestasi di sektor properti di Indonesia khusus untuk perumahan kelas menengah.

Sementara Citaville sebagai brand Greenwoods Group untuk perumahan kelas menengah telah berhasil menciptakan produk yang dikonsep secara menarik dan berkualitas  tetapi dibanderol dengan harga yang terjangkau. 

Baca Juga: Ada pandemi, Greenwoods Group tetap lanjutkan pembangunan Citaville Parung Panjang

Bagi Greenwoods Group proyek Citaville ini sangat penting karena mencerminkan kepribadian bangsa, karena tempat tinggal atau habitat yang kita huni mencerminkan kepribadian kita.

"Melalui Citaville ini kita berharap kepribadian dan harkat dan martabat bangsa Indonesia semakin dihargai, semakin bagus imagenya di dunia luar,” ungkapnya.

Saat ini Greenwoods Group baru mengembangkan satu Cluster perumahan Citaville yang berlokasi di Jl.Citarik Raya, Cikarang. Namun,  rencana pengembangan kawasan Citaville Cikarang akan mencapai 53 hektar. 




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×