Reporter: Rr Dian Kusumo Hapsari | Editor: Hendra Gunawan
JAKARTA. Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 akan digelar dua pekan lagi. Para peserta yang akan ikut meramaikan pagelaran tahunan itupun sudah bersiap-siap untuk menyajikan produk-produk terbarunya.
Salah satunya PT Gajah Tunggal Tbk, produsen ban GT Radial dan Champiro. Pada acara tersebut, Gajah Tunggal akan meluncurkan produk ban terbarunya.
General Manager Marketing Gajah Tunggal, Arijanto Notoraharjo menuturkan perseroan akan meluncurkan dua ukuran terbaru sekaligus. Yakni Champiro HPY 265/50/R20 dan Champiro HPY 275/55/R20. Kedua ukuran itu dihadirkan untuk melengkapi varian Champiro HPY yang ada saat ini. “Kami ingin memenuhi permintaan pasar dan gaya hidup, dimana ban ini kami tujukan untuk segmen SUV premium,” katanya. Sebut saja seperti Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero, Mazda CX-9, dan lainnya.
Arijanto juga menambahkan bahwa Gajah Tunggal memandang ajang IIMS 2013 selain sebagai tempat untuk pemasaran, tetapi juga sebagai sarana untuk meningkatkan brand image. Sayangnya, Arijanto enggan berbagi mengenai target penjualan di IIMS.
yang pasti kata dia, selain memperkenalkan produk baru, dalam IIMS 2013, Gajah Tunggal juga akan memberikan hiburan dan paket-paket menarik kepada pengunjung. Seperti paket pembelian ban dengan velg, kegiatan test drive, stunt show, student day, robot komodo dan juga robot kompetisi yang diikuti oleh pelajar sekolah robot di Indonesia .
Pada ajang yang akan di selenggarakan pada tanggal 19-29 September 2013 di JIExpo, Kemayoran itu, Gajah Tunggal akan membuka stand dengan tema “Building Sustainable Market”, yang memiliki arti membangun pasar yang berkesinambungan sebagai produk kebanggaan bangsa Indonesia . “Kami telah memproduksi lebih dari 120 juta ban dan telah digunakan oleh 90 negara di dunia,” pungkas Arijanto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News