kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,75   -27,98   -3.02%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Harga Daging Sapi Makin Alot


Selasa, 10 Agustus 2010 / 17:15 WIB
Harga Daging Sapi Makin Alot


Reporter: Asnil Bambani Amri |

Harga Daging Sapi Kiat Alot

JAKARTA. Hingga saat ini, harga daging sapi makin alot saja. Harga rata-rata nasional yang dihimpun oleh Kementerian Perdagangan sudah mencapai Rp 69.256 per kg; naik dari harga rata-rata bulan Juli 2010 lalu yang masih bertengger di level Rp 65.689 per kg.

“Harga ini karena dampak psikologis memasuki bulan puasa,” katra Jimmy Bella, Direktur Bina Pasar dan Distribusi, Kementerian Perdagangan di Jakarta, Selasa (10/8).

Dibandingkan dengan harga bahan pokok lainnya, kata Jimmy, daging sapi ini merupakan salah satu bahan pokok yang mengalami kenaikan harga tertinggi.

Jimmy mengaku tidak memiliki instrumen apa pun untuk membikin harga daging sapi ini menjadi lebih empuk alias turun; kecuali dengan cara memperlancar distribusi pasokan. Nah, salah satu cara untuk memperlancar distribusi pasokan daging sapi tersebut adalah meningkatkan suplai dari daerah produksi, termasuk dengan memberikan izin tambahan impor.

“Baru saja izin impor kami tambah 5.000 ton,” katanya. Daging impor tambahan itu diharapkan bisa mengisi pasar Jabodotabek, Surabaya dan juga Bali.

Izin impor tambahan tersebut menurut Jimmy untuk menambah kuota izin yang sudah dikeluarkan oleh Kementerian Pertanian sebesar 73.000 ton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×