kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,74   0,31   0.03%
  • EMAS1.333.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hatta: Segera tetapkan upah baru buruh


Rabu, 16 Oktober 2013 / 16:01 WIB
Hatta: Segera tetapkan upah baru buruh
ILUSTRASI. Jajaran Direksi PT Lotte Chemical Titan Tbk (FPNI) saat paparan publik di Jakarta, Jumat (10/6).


Reporter: Hendra Gunawan | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. Menteri Perekonomian Hatta Rajasa menginginkan agar dewan pengupahan segera menentukan upah baru buruh. Hal ini agar tidak menjadi pertentangan di seluruh dewan pengupahan tingkat provinsi.

"Kita harapkan bisa serentak diumumkan. Jangan saling meninggu karena Peraturan Presiden (Perpres) soal upah buruh ini sudah diumumkan," kata Hatta selepas membuka Konferensi Pengembangan Industri Minyak Sawit di Hotel Gran Melia Jakarta, Rabu (15/10).

Hatta juga mengharapkan agar dewan pengupahan segera memutuskan upah baru bagi buruh di seluruh provinsi masing-masing. Sebab, dengan sudah adanya Perpres pengupahan yang baru ini, dewan pengupahan seharusnya bisa menentukan upah baru tersebut. "Jadi ini biar tidak timbul kekhawatiran dan supaya tidak menunggu-nunggu," tambahnya.

Koordinator Kampanye Labor Institute Indonesia Andy William Sinaga juga menyatakan bahwa pemimpin pemerintahan di tingkat pusat hingga daerah menangani secara tuntas penetapan upah minimum tahun 2014.

Penetapan upah ini serentak di seluruh Indonesia per 1 November 2013. Hal ini diperlukan untuk mencegah munculnya gejolak sosial.

”Semua harus all out  untuk mencegah jangan sampai terjadi gejolak sosial akibat pertentangan soal upah 2014,” kata Andy William Sinaga ketika dihubungi, Selasa (15/10).

Apalagi, Andy menuturkan, tahun 2014 nanti juga merupakan tahun politik, yakni tahun yang bertepatan dengan penyelenggaraan pemilihan umum. Menurut Andy, Presiden dapat mengundang seluruh pemangku kepentingan-dari pengusaha dan juga serikat pekerja-untuk mengantisipasi gejolak penentuan upah tahun 2014.

”Dewan pengupahan pun harus proaktif dalam mengeluarkan rekomendasi untuk penetapan upah di daerah,” kata Andy. (Didik Purwanto/Kompas.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Practical Business Acumen Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×