Reporter: Yudo Widiyanto | Editor: Rizki Caturini
JAKARTA. Tahun ini Soho berencana menambah apotek Harmoni di seluruh Indonesia. Karena jaringan distribusi obat yang kuat, tahun ini Soho Group mulai menambah jumlah gerainya.
"Setelah punya produk sendiri, kami akan memperkuat sektor hilir," tutur Piter, Manajer Operasional PT Global Harmoni Retailindo anak usaha Soho Group kepada KONTAN, Senin (21/3).
Soho menargetkan akan menambah 25 apotek Harmoni hingga 2015. Menurut Piter investasi satu apotek diperkirakan mencapai Rp 1 miliar. Tahun ini akan terealisasi dua gerai di Tangerang dengan investasi lebih dari Rp 2 miliar.
Namun investasi ini hanya terkait perlengkapan dan belum termasuk tanah dan bangunan. "Kami sudah susun road map hingga tahun 2015, tentang penambahan gerai ini," ungkapnya.
Selain jaringan distribusi kuat, jenis obat Soho kian bertambah. Pertengahan tahun lalu Soho mengakuisisi PT Global Fortuna. Perusahaan ini adalah distributor supplement dengan merek Hezzel Farm. Hezzel Farm adalah produk suplemen asal Amerika.
Soho memperkuat bisnis apotek dengan produk-produk vitamin dan jenis obat herbal. "Nah sekarang kami punya 4000 item obat, konsep apotek Harmoni akan semakin herbal," ungkapnya.
Menurut Piter omzet apotek Harmoni naik di atas 10% tiap tahun. Sekalipun omzet apotek Harmoni yang berdiri sejak 2008 meningkat, namun dua tahun belakangan ekspansi apotek ini nyaris mandek.
Kala itu Soho Group sedang fokus memperkuat jaringan distributor obat lewat anak usahanya yakni PT Parit Padang. "Sekarang PT Parit Padang sudah mencapai 25 cabang di seluruh Indonesia, nah setelah jaringan distribusi sudah terbentuk, gerai apotek Harmoni akan mengimbangi," tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News