kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Honda Brio raih penjualan tertinggi di Indonesia sepanjang tahun 2020


Senin, 18 Januari 2021 / 20:01 WIB
Honda Brio raih penjualan tertinggi di Indonesia sepanjang tahun 2020
ILUSTRASI. Honda Brio. Surya/Ahmad Zaimul Haq


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT  Honda Prospect Motor (HPM) mencatat Honda Brio meraih penjualan ciamik sepanjang tahun 2020. Hal ini didorong oleh tumbuhnya pembeli pertama atau first time buyer sepanjang 2020.

Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM PT Honda Prospect Motor Yusak Billy menjelaskan sepanjang tahun 2020, penjualan Honda semakin konsisten sejak bulan Juni sampai Desember 2020. Hal ini tercatat juga dari adanya pertumbuhan penjualan 32,6% di bulan Desember 2020 dibandingkan bulan sebelumnya. 

“Market share yang kami capai sepanjang 2020 adalah sebesar 13,7% sedangkan pangsa pasar di participacing market mencapai 21,2%,” jelasnya dalam jumpa pers via daring, Senin (18/1). 

Billy juga menyebutkan, pertumbuhan penjualan ini salah satunya didorong oleh penjualan mobil Honda Brio. “Pertama kali dalam sejarah HPM, salah satu brand Honda mendapat penjualan tertinggi di Indonesia adalah Honda Brio yang memberikan kontribusi hingga 54%, terhadap total penjualan Honda” katanya. 

Baca Juga: Honda akan naikan harga mobil baru sekitar 1% untuk penyediaan perangkat APAR

Ia mencatat total penjualan wholesales atau dari pabrik ke dealer Honda Brio sepanjang tahun 2020 mencapai 43.021 unit dengan gabungan Brio Satya dan Brio RS. Perinciannya, Honda Brio Satya mencatat total penjualan sebanyak 31.713 unit, sementara Honda Brio RS mengumpulkan penjualan sebanyak 11.308 unit.

“Bahkan Honda Brio berhasil menjadi mobil dengan penjualan tertinggi di Indonesia pada tahun 2020 dan tentu menjadi prestasi yang sangat membanggakan kami,” tambahnya. 

Billy juga menilai dengan pencapaian prestasi tersebut tentunya menjadi sebuah jawaban atas kebutuhan konsumen. Honda meyakini bahwa kebutuhan yang diinginkan konsumen terjawab melalui penjualan Honda Brio dengan keterjangkauan harga dan iritnya konsumsi bahan bakar. “Sehingga Honda Brio menjadi pilihan konsumen yang membutuhkan moda transportasi aman serta nyaman di tengah pandemi Covid-19,” tutupnya. 

Selanjutnya: Penjualan Mobil Nasional Turun Hingga 48,5% Sepanjang 2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×