kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45896,29   4,71   0.53%
  • EMAS1.357.000 -0,07%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Indointernet (EDGE) Optimistis Kebutuhan Data Center Tumbuh di 2024


Senin, 05 Februari 2024 / 13:52 WIB
Indointernet (EDGE) Optimistis Kebutuhan Data Center Tumbuh di 2024
ILUSTRASI. Proyek data center EDGE2 yang dikembangkan PT Ekagrata Data Gemilang (EDGE DC), anak usaha penyedia layanan jaringan PT Indointernet Tbk (EDGE) atau Indonet di Jakarta.


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indointernet Tbk (EDGE) melihat prospek yang masih menjanjikan untuk pertumbuhan bisnis data center di tahun 2024. Hal itu didorong dari perkiraan pertumbuhan perekonomian Indonesia yang berada pada kisaran 5% di tahun 2024 yang dipercaya bisa berdampak pada kebutuhan data center. 

Indointernet membidik pertumbuhan pendapatan mau pun laba bersih berada di level yang sehat pada tahun 2024. Salah satu penyokong kinerja EDGE adalah pembangunan pusat data baru di Jakarta Kuningan yakni EDGE2. 

"Dengan akan mulai beroperasinya EDGE2 kami berkeyakinan dapat membukukan kenaikan pendapatan maupun laba bersih di tahun 2024. Kami estimasikan pertumbuhan pendapatan pada tahun 2024 berada pada healthy level," kata Sekretaris Perusahaan Indointernet Donauly Elena Situmorang kepada Kontan.co.id, Senin (5/2). 

Dia mengatakan, peningkatan permintaan pelanggan dari berbagai sektor industri membuat EDGE bersiap untuk menghadirkan EDGE2 sebagai bentuk ekspansi di Indonesia.

Baca Juga: Indointernet (EDGE) Optimistis Memandang Prospek Bisnis pada Tahun Ini

"Saat ini kami juga sudah dalam proses penyelesaian pembangunan data center kami yaitu EDGE2 yang berlokasi di Jl. Kuningan Mulia, Jakarta Selatan. Saat beroperasi nanti, data center EDGE2 ditargetkan akan menjadi data center dengan kapasitas terbesar yang berlokasi di pusat kota Jakarta," sambung dia. 

EDGE2 memiliki kapasitas 23MW dan 3.400 rak yang akan menjadi bagian dari virtual campus bersama dengan EDGE1. Hal ini memungkinkan pelanggan EDGE2 untuk memanfaatkan kepadatan jaringan dan pertukaran internet yang sudah tersedia di EDGE1, dan sebaliknya. 

Sementara untuk data center EDGE1 yang dioperasikan oleh anak perusahaan EDGE DC memiliki kapasitas 6 MW yang berlokasi di pusat kota Jakarta. 

Baca Juga: Indointernet (EDGE) Optimistis Target Pertumbuhan Dua Digit pada 2023 Tercapai

Sebagai respon atas kebutuhan infrastruktur digital yang terus meningkat, Indointernet memfokuskan layanan pada multi konektivitas dan data center. Dia menambahkan, EDGE akan terus mengembangkan layanan multi konektivitas, melalui Cloud Exchange dan Crosslink, untuk memenuhi kebutuhan konektivitas pelanggan dengan menghubungkan koneksi internet ke berbagai platform digital seperti data center dan multi cloud global

"Selain itu, kami juga terus menjawab kebutuhan akan data center dengan latensi rendah dan skalabilitas tinggi melalui anak perusahaan kami PT. Ekagrata Data Gemilang (EDGE DC)," tutur dia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×