kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Ini cara Tigaraksa Satria (TGKA) siasati kenaikan tarif kontainer


Selasa, 14 Desember 2021 / 18:09 WIB
Ini cara Tigaraksa Satria (TGKA) siasati kenaikan tarif kontainer
ILUSTRASI. Produk kompor dan tabung Blue Gaz BlueGaz dan peralatan rumah tangga dapur vienta? PT Blue Gas Indonesia, yang merupakan anak usaha PT Tigaraksa Satria Tbk (TGKA)


Reporter: Vina Elvira | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gelombang kenaikan tarif kontainer berpotensi masih akan berlanjut hingga tahun 2022 mendatang. Kondisi ini membuat para pelaku usaha harus harus bersiap merogoh kocek lebih dalam untuk urusan pengangkutan barang.

Manajemen PT Tigaraksa Satria Tbk (TGKA) sebagai salah satu pengguna angkutan laut untuk tujuan pengiriman di luar pulau Jawa mengatakan, pihaknya melakukan beberapa upaya untuk meminimalisir kenaikan tarif kontainer yang sudah terjadi sejak beberapa bulan terakhir ini.

Sekretaris Perusahaan Tigaraksa Satria Syahrizal Sabir mengatakan, TGKA berusaha melakukan negosiasi ulang dengan rekanan-rekanan transporter yang sudah bekerjasama cukup lama dengan TGKA. Sehingga biaya kenaikan transportasi bisa diminimalisir.

"Negosiasi tersebut untuk mendapatkan harga terbaik, sehingga walaupun tetap ada kenaikan biaya transportasi tapi bisa diminimalisir kenaikannya," ungkap Syahrizal saat dihubungi Kontan.co.id, Selasa (14/12).

Baca Juga: Tigaraksa Satria (TGKA) sudah serap 50% anggaran capex sampai kuartal III

Selain kenaikan tarif, kondisi saat ini juga berakibat pada kurangnya ketersediaan kontainer. Menurut Syahrizal, hal tersebut ikut berdampak pada keterlambatan pengiriman, yang pada akhirnya bisa mengganggu ketersediaan barang di bebera kota di luar Pulau Jawa.

Maka dari itu, untuk menjamin ketersediaan barang, terutama di area luar Pulau Jawa, TGKA berusaha meningkatkan stock level di area-area tertentu.

"TGKA berusaha untuk meningkatkan stock level di area-area yang diperkirakan terdampak kenaikan biaya transportasi ini," lanjut dia.

 

Di sisi lain, manajemen Tigakarsa juga terus melakukan diskusi dengan sejumlah prinsipal untuk mendapatkan win-win solution atas kenaikan tarif angkutan laut ini. Di antaranya dengan berbagi beban dari kenaikan biaya.

Adapun, sejak bulan Oktober lalu, TGKA mengungkapkan, sudah mengalami kenaikan tarif angkutan laut sekitar 35%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×