kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45913,59   -9,90   -1.07%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ini Jumlah Gerai yang Dimiliki Ace Hardware (ACES) Sampai Akhir Januari 2022


Senin, 31 Januari 2022 / 15:31 WIB
Ini Jumlah Gerai yang Dimiliki Ace Hardware (ACES) Sampai Akhir Januari 2022
ILUSTRASI. PT ACE Hardware Indonesia, Tbk (ACE)


Reporter: Kenia Intan | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten ritel rumah tangga PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) menambah gerai baru menjelang akhir Januari 2022 ini. Pembukaan gerai itu menjadi yang kedua sejak awal tahun.

ACES menambah gerai baru berlokasi di Buah Batu, Bandung, Jawa Barat. Gerai yang dibuka pada tanggal 27 Januari 2022 itu memiliki luasan sekitar 1.300 meter. 

Selain membuka gerai baru, ACES juga mengumumkan penutupan gerai pada tanggal 31 Januari 2021. Adapun penutupan gerai itu berlokasi di Cempaka Putih, Jakarta. Asal tahu saja, gerai tersebut sudah buka sejak 2 Desember 2011. 

Baca Juga: Awal Tahun Ini, Ace Hardware (ACES) Tambah Dua Gerai Baru

"Dengan demikian, saat ini perseroan memiliki total 217 gerai," jelas Sekretaris Perusahaan PT Ace Hardware Indonesia Tbk Helen Tanzil dalam keterbukaan informasi, Senin (31/1). 

Asal tahu saja, sebelumnya ACES telah menambahkan gerai baru pertama di tahun 2022 yang berlokasi di Margorejo, Surabaya, Jawa Timur. Gerai pertama yang memiliki luasan hingga 700 meter persegi itu dibuka pada Kamis (20/1). 

Dalam pemberitaan Kontan.co.id sebelumnya diungkapkan, pembukaan dua gerai di awal tahun 2022 ini merupakan bukti bahwa ACES berusaha untuk semakin dekat dan memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan. Khususnya, dalam memenuhi segala kebutuhan perlengkapan rumah tangga, gaya hidup, dan juga hobi.

Sekadar informasi, tahu lalu ACES menambahkan 13 gerai baru dan menutup 5 gerai. Sehingga per akhir tahun 2021, ACES memiliki total 216 gerai di seluruh Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×