kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Jalan Pertamina menguasai Rekind masih panjang


Kamis, 02 Juli 2015 / 11:03 WIB
Jalan Pertamina menguasai Rekind masih panjang


Reporter: Agustinus Beo Da Costa | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Rencana PT Pertamina menguasai 60% saham PT Rekayasa Industri (Rekind) membutuhkan waktu yang panjang. Sebabnya, dalam UU No 18 Tahun 1999 tentang Jasa Konstruksi, pada Pasal 17 menyebutkan, badan-badan usaha yang dimiliki oleh suatu atau kelompok, orang yang sama atau berbeda pada kepengurusan yang sama, tidak boleh mengikuti pelelangan yang diselenggarakan oleh pemilik tender.

Padahal Pertamina berharap dengan mengakuisisi Rekind, bisa langsung menugaskan Rekind untuk menggarap proyek-proyek mereka.  Menanggapi hal itu, Wianda Pusponegoro, Vice President Corporate Communication Pertamina menyatakan, saat ini Pertamina akan membentuk working group commitee membahas ini.

"Nanti Rekind akan tetap mengikuti tender di proyek Pertamina," kata dia. Hanya saja Wianda tak mau berspekulasi apakah akuisisi ini bisa melanggar UU Jasa Konstruksi. "Sebaiknya kita tunggu saja kajiannya," ungkap dia. Hanya, jika tak boleh menggarap proyek sendiri, akuisisi bisa tidak manfaat.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×