kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.570.000   -14.000   -0,54%
  • USD/IDR 16.818   19,00   0,11%
  • IDX 8.925   -19,34   -0,22%
  • KOMPAS100 1.227   -4,69   -0,38%
  • LQ45 868   -3,70   -0,43%
  • ISSI 323   -0,54   -0,17%
  • IDX30 440   -3,19   -0,72%
  • IDXHIDIV20 519   -1,77   -0,34%
  • IDX80 137   -0,51   -0,37%
  • IDXV30 144   -0,52   -0,36%
  • IDXQ30 141   -1,08   -0,76%

Jelang lebaran, pemesanan tiket dan hotel melesat


Jumat, 10 Juni 2016 / 13:43 WIB
Jelang lebaran, pemesanan tiket dan hotel melesat


Sumber: Kompas.com | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pemesanan tiket pesawat selalu bertambah tinggi jelang Hari Raya Idulfitri. Minggu pertama Ramadan, pemesanan tiket pesawat naik 25% dibanding tahun lalu.

Data tersebut berdasarkan penjualan di seluruh saluran distribusi online dan offline Panorama Tours, salah satu travel agent terbesar di Indonesia. Jelang libur Lebaran, tercatat pemesanan tiket pesawat naik 25%.

"Semarang, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Padang, Palembang, dan Medan merupakan rute dengan permintaan tertinggi," tutur Chief Marketing Officer Panorama Tours Indonesia Fenny Maria, Kamis (9/6).

Kenaikan jumlah pemesanan tiket pesawat kali ini disebabkan oleh waktu libur Lebaran yang bersinggungan dengan liburan sekolah. Kenaikan tertinggi terjadi pada Maret dan April 2016.

Selain itu, lanjut Fenny, gencarnya promo dari maskapai penerbangan selama empat bulan belakangan juga menyebabkan serentaknya kenaikan jumlah pemesanan tiket pesawat. 

Fenny mengungkapkan pada minggu pertama Ramadan kali ini, tingkat pemesanan hotel juga naik sebesar 20 persen. Tak hanya itu, pemesanan paket tur juga naik sebesar 10 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

"Jepang, Korea Selatan, Selandia Baru, dan Eropa menempati urutan teratas sebagai negara destinasi favorit tur luar negeri," tambah Fenny. (Sri Anindiati Nursastri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×