kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jelang Natal dan Tahun Baru, Ini panduan membeli tiket kereta api melalui KAI Access


Jumat, 22 November 2019 / 05:08 WIB
Jelang Natal dan Tahun Baru, Ini panduan membeli tiket kereta api melalui KAI Access
ILUSTRASI. Sejumlah penumpang tengah menunggu kereta api. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/ama.


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (KAI) kian memberikan inovasi baru dalam pembelian tiket kereta api, alah satunya adalah melalui aplikasi KAI Access. Bagi wisatawan yang baru pertama kali menggunakan jasa kereta api, KAI Access dapat menjadi pilihan untuk memesan tiket sesuai jadwal keinginan.

Kepala Humas Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa menyarankan agar pengguna jasa baru kereta api memakai aplikasi KAI Access untuk proses pemesanan dan pembelian tiket kereta api. Hal ini dikarenakan melalui aplikasi tersebut, pengguna jasa bisa juga melakukan proses pembatalan tiket apabila tidak jadi naik kereta api.

"Disarankan melalui KAI Access karena dapat dilakukan pembatalan apabila dikhawatirkan tidak jadi atau pun membatalkan perjalanan," ujar Eva saat ditemui Kompas.com di kantornya Daop 1 Jakarta, Rabu (20/11/2019).

Bagi kamu yang ingin berlibur pada Natal Tahun Baru dan ingin mencoba KAI Access. Simak tips cara membeli tiketnya berikut ini.

1. Mengunduh aplikasi KAI Access

Kamu bisa mengunduh terlebih dulu aplikasi KAI Access di Playstore atau App Store pada smartphone. Hal ini dilakukan agar dapat memulai transaksi pemesanan dan pembelian tiket kereta api melalui KAI Access.

2. Masukkan data diri untuk daftar akun

Usai mengunduh aplikasi, kamu dapat melakukan tahapan pendaftaran akun. Siapkan e-KTP atau identitas kamu untuk mendaftar akun di aplikasi KAI Access. Isilah beberapa hal yang diminta di aplikasi tersebut mengenai data diri, seperti nama, tempat tanggal lahir, nomor telepon, dan akhiri dengan kata sandi akun yang akan kamu buat.

3. Pilihlah jenis kereta

Setelah memiliki akun, langkah selanjutnya kamu memilih jenis kereta api yang diinginkan. Untuk kereta api jarak jauh, kamu bisa memilih menu ‘Intercity Train’, sedangkan kereta api lokal ‘Local Train’.

4. Pilihlah stasiun awal dan stasiun tujuan, jadwal keberangkatan, dan jumlah penumpang

Pada tahapan ini, kamu memilih stasiun awal dan stasiun tujuan dengan jadwal keberangkatan dan jumlah penumpang. Kamu bisa memesan maksimal hingga 4 orang, yaitu masing-masing penumpang dewasa dan bayi. Pada tahapan ini, Eva mengatakan pengguna jasa kereta api untuk memperhatikan dan mengingat betul stasiun asal dan stasiun tujuan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Panduan Cara Membeli Tiket Kereta Api Melalui KAI Access"
Penulis : Nicholas Ryan Aditya
Editor : Kahfi Dirga Cahya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×