kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.914   16,00   0,10%
  • IDX 7.199   58,54   0,82%
  • KOMPAS100 1.106   11,37   1,04%
  • LQ45 878   11,64   1,34%
  • ISSI 221   1,06   0,48%
  • IDX30 449   6,23   1,41%
  • IDXHIDIV20 540   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,42   1,13%
  • IDXV30 134   0,44   0,33%
  • IDXQ30 149   1,71   1,16%

KAI Dukung Program Motor Gratis Kemenhub, Klik mudikgratis.dephub.go.id


Rabu, 13 Maret 2024 / 03:05 WIB
KAI Dukung Program Motor Gratis Kemenhub, Klik mudikgratis.dephub.go.id
ILUSTRASI. Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan kembali menggelar program Motor Gratis (Motis). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto


Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan kembali menggelar program Motor Gratis (Motis).

PT Kereta Api Indonesia (Persero) siap mendukung program ini dengan menyediakan angkutan Motis.

Mengutip siaran pers, Motis adalah program tahunan Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan yang menyasar para pemudik.

Melalui program ini, masyarakat bisa mudik bersama motor yang diangkut menggunakan kereta api secara gratis.

Program ini sendiri dibuat dengan tujuan untuk mengurangi jumlah pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua.

Selain itu, program ini juga berfungsi untuk menekan angka kecelakaan saat Lebaran.

Pendaftaran program Motis 2024 telah dimulai sejak 4 Maret sampai 18 April 2024 melalui laman mudikgratis.dephub.go.id.

Baca Juga: Puncak Arus Mudik Lebaran Diperkirakan Terjadi pada 8 April 2024

Agar dapat mengikuti program Motis 2024, masyarakat diharapkan dapat memperhatikan persyaratan sebagai berikut:

- KTP, SIM yang berlaku, Kartu Keluarga, STNK;

- Besaran Motor

- Mendaftar melalui mudikgratis.dephub.go.id yang dilanjut dengan verifikasi langsung di stasiun yang ditunjuk;

- Mendaftar dengan menyampaikan e-mail aktif.

3 lintas pelayanan

DJKA Kemenhub akan mengintegrasikan angkutan Motis dengan pelayanan KA PSO (Public Service Obligation) yang akan melayani 3 lintas pelayanan yaitu:

- Lintas Utara (PP): Cilegon – Jakarta Gudang – Cirebon Prujakan – Tegal – Pekalongan – Semarang Tawang.

- Lintas Tengah (PP): Jakarta Gudang – Cirebon Prujakan – Purwokerto – Kroya – Kutoarjo.

- Lintas Selatan (PP): Jakarta Gudang – Kiaracondong – Kroya – Gombong – Kebumen – Lempuyangan – Purwosari – Madiun.

Baca Juga: Potensi Pergerakan Masyarakat Selama Lebaran 2024 Mencapai 193,6 juta Orang

Motis 2024 akan diselenggarakan pada tanggal 2-8 April 2024 untuk angkutan Arus Mudik.

Sementara layanan Motis 2024 untuk angkutan Arus Balik akan diselenggarakan pada 13-19 April 2024.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×