Reporter: Filemon Agung | Editor: Tendi Mahadi
Sementara itu, untuk proyek 31 smelter yang tengah dibangun, Yunus menjelaskan, 16 proyek belum mencapai tahapan financial close. Kemudian, 9 proyek diantaranya telah melakukan PPA dengan PLN.
"22 proyek sisanya mau bangun sendiri berarti untuk power supply, tapi harus diklarifikasi benar atau tidak. Kita akan lakukan quick win selama enam bulan, kemarin sudah adakan pertemuan awal dengan perusahaan smelter," jelas Yunus.
Baca Juga: Harga minyak WTI anjlok nyaris 3%, apa yang terjadi?
Yunus melanjutkan, pemerintah akan mempertemukan pengusaha smelter dengan berbagai pihak termasuk lembaga keuangan dan potensial investor.
Tak sampai di situ Kementerian ESDM juga berencana mempertemukan pengusaha smelter dengan General Manager wilayah PLN untuk membahas soal pasokan listrik terlebih di beberapa daerah dikabarkan pasokan listrik mengalami over supply.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News