Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tahun ini, emiten farmasi PT Soho Global Health Tbk (SOHO) akan terus mengembangkan obat yang berada di bawah merk Imboost. Direktur dan Sekretaris Perusahaan Soho Global, Yuliani Tjhian menuturkan jika di masa pandemi Covid-19 ini, Imboost memainkan peran penting dalam melindungi masyarakat sehingga permintaan yang datang begitu besar.
"Publik sangat menerima produk Imboost kami,terutama produk Imboost Effervescent dengan Vitamin C. Saat ini, kami juga sedang mengembangkan inovasi di bawah brand Imboost dan Imboost Force, tahapan yang sedang dilalui masih berada dalam formulasi dan uji klinis," jelasnya saat dihubungi Kontan, Rabu (14/7).
Ia melanjutkan, SOHO juga baru meluncurkan produk Boost D dan Curcuma Force. Boost D merupakan suplemen vitamin D3 dosis tinggi yang terjangkau. Adapun Curcuma Force menawarkan suplemen yang membantu penyerapan curcumin dengan kandungan temulawak dan piperine.
Baca Juga: Hingga Mei 2021, Soho Global (SOHO) sudah serap capex Rp 12 miliar
Tak jauh dari sana, strategi bisnis SOHO tahun ini masih berkisar pada produksi dan distribusi produk-produk andalannya tersebut.
"Fokus kami saat ini memang pada produk Imboost atau Imboost Force dan juga seluruh rangkaian multivitamin kami, yakni Boost D, Curcuma Force, Curcuma Plus, Fitkom dan Curvit. Lini bisnis distribusi kami juga diuntungkan karena permintaan obat terkait Covid 19 meningkat," lanjutnya.
Lebih lanjut, SOHO tidak membeberkan target pendapatan yang dipasang tahun ini. Namun demikian, pihaknya optimis hasilnya sesuai dengan harapan.
Ia mengungkapkan jika kinerja semester I 2021 secara garis besar sesuai dengan ekspetasi. Di sisi lain, serapan capex juga masih berjalan sebagaimana rencana Perseroan di awal tahun.
Baca Juga: Catur Sentosa (CSAP) optimistis kejar target di tengah aturan PPKM Darurat
"Kami beroperasi di tengah pandemi, jadi sangat penting untuk menjaga tim kami tetap aman dan memastikan kelangsungan rantai pasokan kami terlepas dari semua tantangan yang ada di lingkungan saat ini," ujarnya.
Selanjutnya: Medco Energi (MEDC) targetkan pengurangan emisi karbon bisa lebih cepat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News