Reporter: Yohan Rubiyantoro | Editor: Didi Rhoseno Ardi
JAKARTA. Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal M Lutfi mengatakan bahwa realisasi investasi Emaar saat ini sedang tertunda karena situasi kredit yang kurang menguntungkan seperti saat ini. Namun Lutfi menyatakan bahwa investor kakap asal Timur Tengah itu tetap berkomitmen untuk menanamkan modalnya di Lombok.
"Ada beberapa yang menggantung, tapi Emmar tetap berkomitmen, yang dulu US$ 600 juta, ke depannya tidak kurang dari US $ 1,5 Miliar," ucapnya usai penganugerahan Investment Award di Kantor BKPM, Rabu (10/12).
Sekadar catatan, Emaar Internasional dari Dubai, Uni Emirat Arab, berencana membangun resort, hotel dan tempat rekreasi di Pantai Mandalika, Lombok Tengah yang merupakan lahan milik PPA. Emaar bersedia untuk menanamkan investasi sekitar US$ 600 juta atau sekitar Rp 5,4 triliun guna membangun kawasan seluas 1.175 hektare.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News