kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.333.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kronologi dua penumpang Lion Air meninggal dalam pesawat


Rabu, 15 Januari 2020 / 17:30 WIB
Kronologi dua penumpang Lion Air meninggal dalam pesawat
ILUSTRASI. Lion Air Boeing 737-900ER, registrasi pesawat PK-LFY


Reporter: Amalia Fitri | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lion Air Group mengkonfirmasi dua penumpang meninggal yang membuat penerbangan pesawat Lion JT-085 rute Arab Saudi-Surabaya mendarat darurat di Kolombo, Sri Lanka pada Selasa (14/1) kemarin.#

Corporate Communications Lion Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan, jika pihaknya telah menangani penumpang sesuai dengan standar operasional.

Baca Juga: Boeing catatkan kinerja terburuk dalam 11 tahun terakhir

"Awak kabin yang bertugas menjalankan tindakan sesuai prosedur dengan mengumumkan dalam kabin apakah terdapat dokter atau petugas medis serta membantu melakukan penanganan," jelas Danang sebagaimana dikutip dari keterangan resmi yang diterima Kontan, Rabu (15/1).

Ia melanjutkan, dokter bersama awak kabin sudah memberikan pertolongan pertama saat itu. Dokter menyatakan penumpang meninggal dunia ketika pesawat akan mendarat.

Penerbangan ini berangkat pukul 18.20 waktu setempat (Time in Jeddah, GMT 03) dan dijadwalkan mendarat di Juanda pada hari berikutnya Senin (13/ 1), pukul 08.30 WIB.

Baca Juga: Dipecat dari CEO Boeing, Dennis Muilenburg kantongi Rp 855 miliar

Sekitar satu jam setelah lepas landas, kata Danang, pilot Lion Air JT-085 menginformasikan kepada petugas lalu lintas udara akan melakukan pengalihan pendaratan (divert) ke Bandara Internasional Bandaranaike di Katunayake, 35 km utara dari Kolombo, Sri Lanka dikarenakan alasan medis.

Seluruh pihak terlibat segera melakukan tindakan penanganan dan langsung dibawa ke rumah sakit terdekat. Dari dua penumpang laki-laki tersebut, satu tamu Suwadi dinyatakan meninggal dunia oleh tim medis dan satu tamu Amadulah masih menjalani perawatan di rumah sakit.

"Lion Air menyampaikan rasa turut prihatin dan rasa duka cita mendalam atas meninggalnya dua tamu jamaah dimaksud. Lion Air juga mengucapkan terima kasih atas bantuan dokter dan awak kabin yang telah berupaya memberikan penanganan kepada tamu," tambahnya.

Baca Juga: Banjir Jakarta, PLN sudah menyalakan 2.973 gardu distribusi, 2.123 gardu masih padam

Setelah proses penanganan selesai, Lion Air JT-085 kembali mengudara dari Bandaranaike pada Senin (13/ 01) pukul 09.45 waktu setempat dan telah tiba di Bandar Udara Juanda pukul 16.30 WIB.

"Kami berupaya dan berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dengan senantiasa mengutamakan aspek keselamatan, keamanan dan kenyamanan penerbangan (safety first)," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×