Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Sebentar lagi libur Lebaran tahun 2021 tiba. Apakah jasa kurir atau ekspedisi seperti Pos Indonesia, JNE, SiCepat dll akan berhenti beroperasi saat libur Lebaran?
Pemerintah menetapkan cuti bersama untuk Lebaran 2021 hanya satu hari, yakni pada Rabu, 12 Mei 2021. Sementara pada13 dan 14 Mei 2021 yang jatuh pada Kamis dan Jumat ditetapkan sebagai hari libur Lebaran 2021. Dengan demikian, masyarakat memiliki waktu libur masa Lebaran selama tiga hari, yaitu pada 12, 13, dan 14 Mei 2021.
Jadwal operasional ekspedisi saat libur Lebaran
Menjelang libur Lebaran, perusahaan pengiriman barang atau ekspedisi mengumumkan jadwal operasional mereka selama masa liburan. Berikut jadwal operasional Pos Indonesia, SiCepat, dan JNE dirangkum dari Kompas.com:
1. Jadwal operasional Pos Indonesia saat libur Lebaran
PT Pos Indonesia (Persero) memutuskan untuk tetap membuka operasional kantor dan layanan lainnya secara penuh selama libur Lebaran 2021. Direktur Operasi dan Teknologi Informasi PT Pos Indonesia Hariadi mengatakan, hal itu merupakan bentuk komitmen Pos Indonesia kepada masyarakat pengguna jasa.
"Memasuki cuti bersama Hari Raya Lebaran yang ditetapkan pada 12 Mei 2021 dan libur Lebaran jatuh pada 13-14 Mei 2021, kami tetap melayani masyarakat yang membutuhkan jasa pengiriman PT Pos Indonesia. Kami tetap beroperasi dan layanan tetap buka selama libur lebaran,” kata Hariadi dalam keterangan resmi yang dikutip Kompas.com, Minggu (9/5/2021)
Baca juga: J&T Express merilis layanan premium
2. Jadwal operasional SiCepat saat libur Lebaran
Perusahaan ekspedisi SiCepat Ekspres mengumumkan, besok Senin (10/5/2021) adalah periode terakhir pick up barang selama masa libur Lebaran 2021. Melalui akun Instagram resminya, SiCepat Ekspres mengajak para pelanggannya untuk melakukan check out barang belanjaannya di marketplace paling lambat pada hari ini, Minggu (9/5/2021).
"Seluruh opsi pengiriman buyer atas layanan SiCepat di partner marketplace akan dinonaktifkan sementara oleh pihak marketplace mulai tanggal 9 Mei 2021 pukul 22.00 WIB dan akan diaktifkan kembali pada tanggal 15 Mei 2021 pukul 00.00 WIB," demikian pernyataan resmi dari Instagram SiCepat, Sabtu (8/5/2021).