Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) mengatakan pihaknya akan terus beradaptasi dengan kebutuhan dan keinginan konsumen. Termasuk melalui kemudahan berbelanja baik dari sisi offline maupun online.
Untuk gerai offline, perusahaan pada tahun ini menargetkan pembangunan enam gerai baru dan 1 gerai refurbishment, sedangkan untuk online perusahaan sejak November tahun lalu sudah mengenalkan Mataharistore.com.
Christian Kurnia, Merchandising, Marketing & Store Operation Director LPPF mengatakan bahwa yang terpenting pada saat ini adalah memenuhi segala kebutuhan konsumen. Oleh karena itu, pihaknya selain melakukan ekspansi pembangunan toko juga rajin melakukan renovasi gerai, selain itu perbaikan pelayanan juga terus ditingkatkan untuk bisa memberikan shopping experience yang baik.
“Dari sisi produk kami juga akan memilih produk-produknya, jadi brand-brand yang diminati oleh masyarakat Indonesia. Kadi kami lebih seleksi jadi kuncinya di sini itu toko offline bisa bertahan kalau beradaptasi,” ujarnya di Jakarta, Rabu (11/10).
Perusahaan juga membuka omni channel sebagai sebuah adaptasi terhadap kemudahan berbelanja, selain itu perusahaan juga akan berinvestasi usaha untuk kembangkan gerai online. Menurutnya, saat ini performa bisnis online melalui Mataharistore.com menunjukkan perkembangan yang baik hal ini sesuai dengan harapan perusahaan, namun kontribusi terhadap seluruh penjualan masih terbilang sangat mini.
“Online masih kecil sekali, masih belum signifikan angka (penjualan)-nya berapanya masih belum bisa kami sampaikan. Tetapi masih terus berkembang, Mataharistore.com mulai awal tahun ini sejak di-launching November itu setiap bulannya berkembang dengan signifikan tetapi kontribusinya masih kecil,” lanjutnya.
Perusahaan juga menegaskan untuk meningkatkan penjualan offline dan online, perusahaan juga menyediakan produk dengan kualitas baik dan pengalaman berbelanja yang menarik. Salah satunya adalah kerja sama dengan The Walt Disney Company Indonesia untuk menjual barang-barang original Walt Disney di gerai-gerai Matahari. Nantinya juga ada area Walt Disney yang dilengkapi dengan patung karakter Disney dan film-film Disney.
“Kami beradaptasi dengan keinginan konsumen dan beradaptasi untuk bisa memberikan suatu pengalaman berbelanja yang tidak bisa didapatkan di online. Misalnya dengan Disney, suasana belanja dan nonton bersama ada lihat karakter Disney itu tidak bisa didapatkan di online,” lanjutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News