Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berbagai persiapan infrastruktur terus di tingkatkan menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022/2023.
Misalnya saja dengan beroperasinya 8 jalan tol fungsional baru untuk mendukung arus lalu lintas, salah satunya jalan Tol Cinere – Jagorawi (Cijago) seksi 3A.
Uji coba jalan tol Cinere – Jagorawi seksi 3A telah dioperasikan secara fungsional sejak 23 Desember 2022.
Jalan bebas hambatan yang disingkat menjadi tol Cijago ini akan beroperasi secara fungsional tanpa tarif hingga 3 Januari 2023.
Tol Cijago ruas 3A ini menghubungkan wilayah Kukusan hingga Krukut di Depok setiap pukul 08.00 - 17.00 WIB.
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR Danang Parikesit mengatakan, jika jalan tol baru akan ditargetkan beroperasi secara resmi dan bertarif pada awal 2023.
Baca Juga: Awal 2023, Gerbang Tol Cimanggis Arah Bogor Ditargetkan Beroperasi
“Bagian ini yang akan terkoneksi dengan Cinere-serpong Q1 2023, yang sudah terhubung saat ini adalah Desari – Cijago,” kata Danang kepada Kompas.com, Minggu (25/12/2022).
Jalan tol Cinere - Jagorawi seksi 3A hanya memiliki panjang 3 Km yang mana tergolong pendek. Kendati demikian, jalan tol Cijago seksi 3A diharapkan akan mempermudah mobilitas pengendara, dengan memangkas waktu dan menghindari kemacetan.
Maka dari itu jalan tol ini dapat dimanfaatkan oleh pengendara atau warga Depok dan Tangerang Selatan yang ingin menuju area Bogor atau Puncak.
Baca Juga: Libur Nataru, Ini Sejumlah Jalur Alternatif di Yogyakarta
Hal tersebut lantaran jalan tol Cijago Seksi 3A ini terhubung langsung dengan jalan tol Jagorawi dan tol Depok – Antasari.
Bagi pengendara dari wilayah Depok bisa langsung ke wilayah Andara, Pondok Indah, Ragunan, jalan Antasari dan juga jalan TB Simatupang dengan mudah.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tol Cijago Seksi 3A Sudah Dibuka, Masih Gratis"
Penulis : Janlika Putri Indah Sari
Editor : Azwar Ferdian
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News