kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.912.000   -20.000   -1,04%
  • USD/IDR 16.533   110,00   0,66%
  • IDX 6.782   15,14   0,22%
  • KOMPAS100 980   1,11   0,11%
  • LQ45 761   -0,36   -0,05%
  • ISSI 215   0,20   0,09%
  • IDX30 396   0,59   0,15%
  • IDXHIDIV20 472   0,84   0,18%
  • IDX80 111   -0,01   -0,01%
  • IDXV30 115   -0,58   -0,50%
  • IDXQ30 130   0,07   0,06%

Matahari gencar bikin Hypermart Compact


Jumat, 03 Agustus 2012 / 08:45 WIB
Matahari gencar bikin Hypermart Compact
ILUSTRASI. Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional yang juga Menko Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan usai rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta (10/5/2021).


Reporter: Albertus M. Prestianta | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. Bermain di bisnis fast moving consumer goods (FMCG) atau barang kebutuhan sehari-hari memang harus pandai-pandai memainkan strategi. Maklum, persaingan di bisnis ini belakangan sangat ketat. Agar tidak tergusur dari bisnis ini, para pebisnisnya perlu rajin berinovasi.

Tengok saja strategi yang diusung PT Matahari Putra Prima Tbk (MPP). Perusahaan ini mulai menerapkan konsep Hypermart Compact dalam mengembangkan jaringan ritel kelas hipermarket.

Corporate Communication Manager MPP, Fernando Repi menuturkan, pihaknya fokus memperbanyak gerai di setiap kota yang potensial. Nah, MPP membuat konsep compact itu supaya Hypermart bisa masuk ke kota-kota sekunder, seperti kota kabupaten. Saat ini, MPP memang lagi gencar ekspansi ke luar Jawa.

Tahun ini, MPP berencana membuka 17 gerai Hypermart, termasuk model gerai compact, khususnya di luar Jawa. Penambahan ini bisa dibilang cukup agresif.

Bandingkan saja. Tahun lalu MPP hanya membangun 12 gerai. Sementara selama enam bulan pertama tahun ini MPP sudah menambah delapan gerai Hypermart compact.

Fernando menggambarkan, ukuran gerai Hypermart compact lebih kecil dibanding Hypermart biasa. "Luasnya sekitar 3.500-4.500 meter persegi," katanya, Rabu (1/8).

Menurutnya, dengan ukuran yang tidak terlalu besar tentu tak perlu lahan yang luas. Dengan strategi ini, MPP berharap bisa masuk ke kota-kota kabupaten yang jumlah konsumennya juga tidak terlalu besar.

Menurut Fernando, gaya hidup dan kesejahteraan masyarakat kota di luar Jawa terus meningkat. "Ada kebutuhan retail modern di sana. Apalagi daya beli mereka bisa dibilang cukup tinggi," paparnya.

MPP menilai, konsep Hypermart compact ini lebih bisa menjangkau target dan tipikal konsumen di wilayah semacam itu. Selain itu, dengan model compact, biaya operasional bisa lebih efisien.

Sekadar gambaran, saat ini, pemain utama dalam industri hipermarket ada empat, yaitu Carrefour yang dikelola PT Carrefour Indonesia, Hypermart dikelola MPP, Giant milik Hero Supermarket, serta Lottemart yang dikelola
PT Lotte Shopping Indonesia.

Saban tahun, pangsa pasar Hypermart terus tumbuh. Tahun lalu, pangsa pasarnya tumbuh 16,1%, padahal pada 2006 silam baru 9,6%.
Tahun ini MPP menargetkan pendapatan Rp 11,28 triliun, naik 20% dibanding realisasi tahun lalu. MPP juga membidik laba bersih Rp 200 miliar, naik 66,67% dari perolehan laba bersih tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×