kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45934,99   7,35   0.79%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mega Perintis (ZONE) Catat Laba Bersih Rp 62,47 Miliar di Kuartal III-2022


Sabtu, 29 Oktober 2022 / 12:16 WIB
Mega Perintis (ZONE) Catat Laba Bersih Rp 62,47 Miliar di Kuartal III-2022
ILUSTRASI. Gerai Manzone milik Mega Perintis (ZONE)


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mega Perintis Tbk (ZONE), emiten yang bergerak di bidang ritel fashion, membukukan laba bersih Rp 62,47 miliar pada kuartal III-2022. Raihan itu melesat 803% secara tahunan atawa year on year (YoY) dari Rp 6,91 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya.

Kenaikan laba bersih tersebut diperoleh berkat penjualan yang naik 56% YoY menjadi Rp 497,62 miliar pada 9 bulan pertama 2022. Peningkatan penjualan yang signifikan juga didorong dari peningkatan penjualan ritel fashion pada periode Januari-September 2022.

Direktur Keuangan ZONE, Luki Rusli mengatakan, penjualan ritel fashion didorong dari penjualan melalui showroom, department store, online, dan segmen lain.

Baca Juga: Mega Perintis (ZONE) Suntik Dana ke Anak Usahanya Rp 4,75 Miliar untuk Modal Kerja

“Penjualan ritel melalui showroom menyumbang sebesar Rp 325,01 miliar atau naik 85% dari periode yang sama tahun sebelumnya yang saat itu sebesar Rp 175,25 miliar,” ungkapnya dalam keterangan resminya, Sabtu (29/10).

Sedangkan penjualan melalui department store sebesar Rp 136,93 miliar, naik 10% dari periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 124,38 miliar.

Adapun penjualan online ZONE sebesar Rp 34,47 miliar atau naik 119% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 15,73 miliar.

 

“Kinerja yang sangat baik ini kami peroleh selain karena tren peningkatan pembelian ritel fashion yang meningkat, juga berkat kerja keras seluruh karyawan. Kita harapkan tren peningkatan penjualan ritel fashion ini bisa terus berkelanjutan, sehingga berbagai inovasi yang kita kembangkan baik dari peningkatan kualitas produk maupun pemasaran produk-produk ZONE akan dapat bertemu dengan kebutuhan pasar,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×