Reporter: Dyah Ayu Kusumaningtyas | Editor: Dupla Kartini
JAKARTA. Grup Sahid akan berekspansi dengan membangun gedung perkantoran terbesar di Jakarta. Vice President Sahid Group Hariyadi B. Sukamdani bilang, proyek yang diberi nama Sudirman Center ini akan terdiri dari 52 lantai dan memiliki gross 190.000 meter persegi.
"Gedung perkantoran ini akan terdiri dari 4 basement dengan luas bersih 132.000 m2," imbuhnya, Rabu (14/3).
Haryadi memperkirakan, pembangunan proyek Sudirman Center ini bisa dimulai Mei mendatang, dan ditargetkan rampung dalam 24 bulan. Dalam pengerjaan proyek ini, Grup Sahid menggandeng grup Pikko, dimana sebelumnya keduanya sudah pernah bekerjasama membangun Apartemen Sahid Sudirman Residence.
Investasi untuk pembangunan proyek Sudirman Center sebesar Rp 1,5 triliun. Namun, seluruh pembiayaan proyek akan didanai oleh Grup Pikko. "Keseluruhan kebutuhan pembiayaan ini akan menggunakan kas internal," kata Direktur Utama Pikko Nio Yantoni, Rabu (14/3).
"Sahid mendukung untuk penyediaan lahan, sedangkan seluruh pembiayaan ditanggung semua oleh pihak Pikko," tukas Hariyanto.
Dari hasil pembangunan proyek ini, sepertiga persen akan menjadi hak pihak Sahid Group untuk disewakan. Harga sewa diperkirakan US$ 20 per meter selama sebulan. "Sedangkan sisanya dijual untuk masyarakat dengan harga US$ 3.000 per meter," ujar Nio.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News