Reporter: Filemon Agung | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lelang Wilayah Kerja Minyak dan Gas Bumi (WK Migas) dinilai masih memiliki daya tarik kendati dalam kondisi fluktuasi harga minyak dan pandemi Covid-19.
Pengamat Energi dari Reforminer Institute Komaidi Notonegoro menuturkan lelang WK Migas masih tetap menarik sebab merupakan investasi jangka panjang.
"Dengan harga turun dan biaya relatif murah bisa dimaknai menjadi peluang untuk meningkatkan kegiatan eksplorasi," jelas dia kepada Kontan.co.id, Senin (1/6).
Baca Juga: Update Blok Masela, lahan kilang dan pelabuhan sudah beres, apa yang ditunggu?
Kendati demikian, menurutnya pemerintah juga tetap perlu memperhitungkan agar nilai keekonomian proyek dapat tetap terjaga di tengah kondisi ekonomi saat ini.
Senada, praktisi hulu migas Tumbur Parlindungan menjelaskan, investasi eksplorasi dan blok-blok baru masih tetap dilakukan oleh para perusahaan migas.
Ia menuturkan, lelang WK Migas masih dapat tetap menarik minat selama memiliki potensi yang baik, rezim fiskal yang mendukung serta iklim investasi yang baik pula.
"Pasti akan banyak yang ikut dalam pelelangan blok migas. Banyak negara lain masih melakukan pelelangan blok baru," terang Tumbur kepada Kontan.co.id, Senin (1/6).