kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.889   41,00   0,26%
  • IDX 7.204   63,03   0,88%
  • KOMPAS100 1.106   10,86   0,99%
  • LQ45 878   11,63   1,34%
  • ISSI 221   0,93   0,42%
  • IDX30 449   6,38   1,44%
  • IDXHIDIV20 540   5,74   1,07%
  • IDX80 127   1,43   1,14%
  • IDXV30 135   0,66   0,49%
  • IDXQ30 149   1,74   1,18%

Mengawali 2024, Urban Republic Tawarkan Resolusi Lewat Produk Baru


Kamis, 18 Januari 2024 / 18:24 WIB
Mengawali 2024, Urban Republic Tawarkan Resolusi Lewat Produk Baru
ILUSTRASI. Hingga September 2023, Urban Republic sudah memiliki 48 gerai yang tersebar di Indonesia.


Reporter: Francisca Bertha Vistika | Editor: Francisca bertha

KONTAN.CO.ID - Awal tahun, Urban Republic yang sudah memiliki lebih dari 40 gerai melakukan sejumlah resolusi. Salah satunya menambah kategori di wearables dan smart home

Erajaya Active Lifestyle (ERAL), melalui merek ritel Urban Republic, menawarkan rangkaian produk gaya hidup aktif yang akan mendampingi pelanggan untuk mewujudkan resolusi awal tahun dengan menjadi lebih produktif.

Di antaranya Urban Republic menawarkan pengalaman terbaik bagi pelanggan untuk mencoba gadget terbaru, serta kemudahan dalam berbelanja beragam kategori produk terkini dari merek terkemuka.

CEO Erajaya Active Lifestyle, Djohan Sutanto, mengatakan, jaringan ritel Urban Republic berkomitmen untuk mendampingi pelanggan setia dalam mewujudkan resolusi awal tahun mereka melalui rangkaian produk dari berbagai kategori.

Yang meliputi IoT, wearables, smart home, content creation, gaming, dan banyak lagi.

Baca Juga: Erajaya Active Lifestyle (ERAL) Menggarap Pasar Golf, Ini Salah Satu Alasannya

"Berdasarkan survei yang dilakukan Jakpat, sebanyak 68,8% responden menjawab bahwa mereka rutin membuat resolusi pada setiap awal tahun seperti rutin berolahraga atau mencoba hobi baru," katanya dalam keterangan tertulis, Kamis (18/1).

"Kami mengajak pelanggan untuk berkunjung ke gerai Urban Republic untuk mencoba dan merasakan langsung kecanggihan lifestyle gadget yang ditawarkan di sana," ujar dia. 

Oleh karena itu, gerai Urban Republic memiliki sejumlah kategori produk terkait resolusi awal tahun. Misalnya, kategori wearables dan smart home untuk mendapatkan kualitas hidup yang lebih baik seperti melalui merek seperti Garmin dan IT (Immersive Tech).

Di awal tahun ini, Urban Republic merekomendasikan beberapa produk. Contoh, Garmin Descent G1 Solar - Ocean Edition yang mampu mendampingi aktivitas olahraga dengan fitur pencatat indikator kebugaran, stres, dan jam tidur, serta mendukung aktivitas untuk menyelam.

Sementara bagi yang mendambakan keamanan rumahnya, bisa memilih kamera CCTV terbaru dari IT (Immersive Tech). Produk itu di antaranya ada IT Smart Magnetic Outdoor Battery Camera W02. 

Baca Juga: Erajaya Active Lifestyle (ERAL) Resmikan Gerai MST Golf Pertama di Indonesia

Bagi pecinta fotografi, ada DJI yang memudahkan pengguna dalam menghasilkan konten berkualitas tinggi serta unik.

Produk yang direkomendasikan adalah DJI Osmo Action 4, yang menawarkankan pengalaman terbaik dalam membuat konten berkat performa kamera, daya tahan baterai serta penggunaan yang fleksibel.

Untuk kategori gaming dan audio ada merek seperti Sony Playstation dan SHOKZ untuk pelanggan yang ingin fokus dengan hobinya. Produk yang direkomendasikan adalah Sony Playstation 5 yang menawarkan pengalaman terbaik bermain game di rumah.

Produk Openfit dari SHOKZ juga direkomendasikan karena menghadirkan pengalaman unik dalam menikmati musik berkat teknologi DirectPitchTM yang membuatnya nyaman dipakai berolahraga sepanjang hari.

Sekadar informasi, per 30 September 2023, terdapat 48 gerai Urban Republic yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. Namun, Urban Republic juga hadir di channel online melalui urbanrepublic.id serta official store di platform e-commerce.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×