Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Metrox Group melalui brand penyedia produk dan perlengkapan fitness, Shaga akan menggelar acara Grand Final SHAGA Calorie Challenge pada hari Minggu (28/10) lalu di PIK Avenue, Jakarta.
Kompetisi ini dimulai pada tanggal 7 September – 7 Oktober 2018, di mana para peserta bisa membakar kalori sebanyak-banyaknya menggunakan alat-alat fitness yang tersedia di gerai SHAGA, kemudian 10 peserta dengan jumlah kalori terbanyak akan menjadi finalis.
Para finalis yang telah terpilih kemudian bertanding untuk berlari di atas treadmill selama 10 menit, dan peserta dengan kalori terbanyak akan memenangkan hadiahnya.
Sulistriono, peserta dari Malang, yang berhasil menjadi juara satu SHAGA Calorie Challenge. Ia berhasil membakar 155,8 kalori dalam waktu 10 menit. Pemenang SHAGA Calorie Challenge berhak mendapatkan satu buah treadmill tipe SHAGA SSX 0118T senilai Rp17,2 juta dan voucher belanja sebesar Rp10 juta.
“Terima kasih untuk semua peserta yang sudah berpartisipasi dan seluruh pihak yang sudah mendukung kompetisi ini. Kami harap kesadaran masyarakat atas pentingnya berolahraga akan terus meningkat seiring dengan semakin banyak digelarnya acara-acara serupa,” ujar Richie, Brand Manager SHAGA dalam siaran pers, Kamis (25/10).
Acara puncak SHAGA Calorie Challenge ini juga diramaikan oleh talk show dengan tema ‘Diet Sehat untuk Menyeimbangkan Badan yang Ideal’. Didukung oleh Acer, Bulk Protein Shop, Omni VR, dan YOUVIT, acara ini menghadirkan Rachel Olsen, Nutrition Specialist YOUVIT, dan Lycku dari Bulk Protein Shop sebagai pembicara.
“Olahraga itu hanya mengurangi berat badan 20% dan 80%nya itu karena pola makan gizi seimbang. Maka sekalipun olahraga begitu keras tetapi pola makan tak dijaga, akan sama saja,” lanjutnya.
Rachel menganjurkan setiap orang yang melakukan diet tetap memperhatikan porsi nutrisi seimbang yang dibutuhkan oleh tubuh. Program diet sebagian besar mengajak orang untuk mengurangi jenis nutrisi tertentu, contohnya karbohidrat.
Di kesempatan yang sama, Lycku juga menunjukkan cara berolahraga yang baik bagi pemula, salah satunya adalah lari menggunakan treadmill. “Bagi pemula, baiknya melakukan olahraga lari menggunakan treadmill tidak terlalu lama, namun juga tidak terlalu cepat. Dengan tempo yang pas, 15 menit sudah cukup,” katanya.
Hingga 28 Oktober 2018, pengunjung bisa menemui berbagai macam produk fitness di SHAGA Expo yang digelar di PIK Avenue, Jakarta. Pengunjung juga bisa menikmati promo cicilan Rp 834.000 per bulan untuk pembelian satu buah treadmill tipe SHAGA SSX 0118T dan khusus untuk member Sedayu One akan mendapatkan potongan harga tambahan sebesar 10%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News