Reporter: Oginawa R Prayogo | Editor: Dupla Kartini
BANDUNG. Agen Tunggal Pemegang Merek Mobil (ATPM) Mitsubishi menggelar customer gathering mobil niaga Mitsubishi di Bandung, Jawa Barat pada Jumat malam, (7/10). Acara ini bagian dari agenda tahunan Mitsubishi yang tahun ini menggelar 130 acara gathering di berbagai kota di Indonesia.
Acara gathering tak hanya dimanfaatkan Mitsubishi untuk menghibur konsumennya, tapi juga untuk jualan produk. Mitsubishi memberikan promo bagi pembeli yang membeli kendaraan pada acara malam tersebut. Promo berupa hadiah langsung, dan program cicilan bunga menarik hingga 0%.
Deputy Group Head of Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation Field Group Doni Maksudi mengatakan, Bandung begitu spesial bagi Mitsubishi karena di wilayah ini penjualan Mitsubishi Fuso sangat baik. Mitsubishi Fuso memimpin pasar kendaraan niaga di kelas light duty truck dan medium, heavy duty truck.
"Bandung menjadi kota dengan market share terbesar yakni 71,8%," ujar Doni, Jumat malam (7/10).
Jika dilihat secara nasional, penjualan selama Januari-Agustus 2016, Mitsubishi Fuso menguasai 45,3% pangsa pasar kendaraan niaga dengan angka penjualan 20.007 unit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News