Sumber: Kompas.com | Editor: Hendra Gunawan
BANTEN. Berkat peluncuran model terbaru Morning, pertengahan Mei 2014 lalu, PT Kia Mobil Indonesia kembali tersenyum. Pasalnya, berkat "mobil murah" itu total penjualan wholesale periode bulan lalu (Mei) berhasil naik menjadi 952 unit, dibandingkan bulan sebelumnya cuma 807 unit.
"Menariknya lonjakan penjualan ini diperoleh ketika begitu banyak hari libur pada Mei 2014. Ini semua berkat peluncuran model baru, Morning dan Picanto Platinum," jelas Hartanto Sukmono, Direktur Pemasaran KMI di Anyer, Banten, Selasa (3/6) malam.
Morning sudah menyumbang 200 unit penjualan bulan lalu. Selain itu, penjualan Picanto Platinum juga sudah mencapai target yang ditentukan.
"Platinum saya menyebutkan target penjualannya sekitar 50-70 unit per bulan, kami sudah tercapai 50-60 unit pada bulan lalu," lanjut Hartanto.
Selain mengandalkan Picanto dan Morning, Kia juga masih mengandalkan Rio hatchback yang menyumpang sekitar 300 unit penjualan. Sampai akhir tahun, KMI hanya berharap bisa mencapai hasil sama seperti 2013 yang tercatat, 12.121 unit.
"Melihat kondisi pasar seperti sekarang ini, saya rasa penjualan akan stagnan, sama seperti tahun lalu," tutup Hartanto. (Agung Kurniawan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News