kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Mulai 25 Mei, Batik Air Tambah Rute Baru Batam-Kuantan dan Alor Setar Malaysia


Rabu, 10 Mei 2023 / 17:04 WIB
Mulai 25 Mei, Batik Air Tambah Rute Baru Batam-Kuantan dan Alor Setar Malaysia
ILUSTRASI. Batik Air menambah rute baru Batam-Kuantan dan Alor Setar Malaysia mulai 25 Mei 2023.


Reporter: Vina Elvira | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Maskapai penerbangan Batik Air mengumumkan penambahan rute baru yang menghubungkan Indonesia dengan Kuantan dan Alor Setar efektif mulai 25 Mei 2023.

Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan, rute baru ini memberikan pilihan destinasi baru yang menarik, baik bagi para wisatawan dan maupun bagi para pebisnis yang ingin menjelajahi destinasi lain di Malaysia.

“Batik Air memahami kebutuhan penumpang yang berasal dari kota-kota lain di Indonesia. Oleh karena itu, dalam memudahkan mobilitas, Batik Air menawarkan konsep penerbangan dengan opsi transit di Batam (BTH) untuk terkoneksi langsung dengan Batik Air Malaysia (kode penerbangan OD) ke Subang Skypark Kuala Lumpur (SZB) yang berlokasi di Subang, Petaling, Selangor, Malaysia. Selanjutnya, dari Subang Skypark terhubung langsung Kuantan (KUA) dan Alor Setar (AOR),” ungkap Danang, dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Rabu (10/5).

Dia melanjutkan, Batam menjadi tempat singgah yang strategis karena letaknya yang berdekatan dengan banyak kota penting di Indonesia. 

Baca Juga: Kedatangan Tamu KTT ASEAN, Pengaturan Penerbangan VVIP dan Reguler Berjalan Lancar

Dengan demikian, jaringan penerbangan yang menggunakan Batam sebagai bandar udara transit,memberikan nilai tambah bagi pebisnis dan pelancong yang semakin mudah melanjutkan perjalanan mereka ke Subang Skypark Kuala Lumpur, yang berlokasi dekat dengan pusat kota Kuala Lumpur.

“Rute penerbangan Batik Air dari Indonesia melalui Batam dan Subang Skypark yang terhubung ke Kuantan dan Alor Setar memiliki peran penting dalam mendukung program pemerintah Indonesia dalam meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia melalui Batam,” imbuh Danang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×