Reporter: Herlina KD |
JAKARTA. Anomali cuaca yang terjadi di Indonesia membikin produktivitas pabrik gula menjadi terganggu. Akibatnya, produksi gula PT Perkebunan Nusantara (PTPN) juga mengalami penurunan. Lihat saja PT Perkebunan Nusantara X (PTPN) X. Lantaran anomali cuaca, produksi gula PTPN X turun sekitar 10% - 15% ketimbang tahun lalu.
Direktur Utama PTPN X Sibiyono mengatakan selama musim giling tebu yang dimulai Mei 2010 lalu, produksi gula PTPN X yang berasal dari kebun PTPN X sendiri sebesar 53.000 ton. Menurutnya, musim hujan yang berkepanjangan membuat produksi gula terganggu. "Hujan sangat berpengaruh pada produktivitas gula," ujar Subiyono.
Hingga akhir tahun ini, PTPN X memasang target produksi gula sebanyak 500.000 ton. Jumlah ini lebih besar ketimbang produksi gula PTPN X tahun 2009 yang sebesar 470.000 ton. Dari jumlah produksi PTPN yang sebesar 500.000 ton itu, sebesar 34% nya adalah gula yang diproduksi dari tebu di lahan tebu milik PTPN. Sedangkan sisanya sebanyak 66% merupakan gula dari tebu dari perkebunan milik rakyat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News