kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45895,55   2,12   0.24%
  • EMAS1.333.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pabrik Baru di IKN Beroperasi, Sariguna Primatirta (CLEO) Siap Lanjutkan Ekspansi


Senin, 08 Januari 2024 / 14:16 WIB
Pabrik Baru di IKN Beroperasi, Sariguna Primatirta (CLEO) Siap Lanjutkan Ekspansi
ILUSTRASI. PT Sariguna Primatirta Tbk (Tanobel Group) giat melakukan ekspansi di segala lini kegiatan usaha Perseroan. Untuk meningkatkan kapasitas produksi, Perseroan sedang membangun dua pabrik baru.


Reporter: Dimas Andi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID-JAKARTA. PT Sariguna Primatirta Tbk (Tanobel Group) emiten produsen Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) semakin menggiatkan ekspansi untuk mengembangkan bisnis air minum di seluruh penjuru Tanah Air. Di penghujung tahun 2023, CLEO mulai mengoperasikan pabrik air minum di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara yang melayani hingga ke Samarinda dan Balikpapan.

Selain sudah beroperasi, pabrik baru CLEO di IKN telah melakukan distribusi produknya hingga awal 2024. Beroperasinya pabrik tersebut merupakan bukti keseriusan CLEO untuk mendukung pengembangan ibu kota baru dengan berinvestasi dan menggarap potensi pasar di wilayah IKN. Berlokasi di Karya Merdeka, Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara, pabrik ini berjarak sekitar 40 menit dari Titik Nol IKN.

"Mulai beroperasinya pabrik kami di IKN ini selain merupakan langkah strategis dalam mengembangkan supply chain distribusi di luar Jawa, juga memiliki makna simbolis yang sangat kuat, di mana CLEO hadir dengan investasi yang meyakinkan di pusat pemerintahan yang baru dengan lokasi yang berada di tengah wilayah Republik Indonesia," kata Melisa Patricia, CEO Sariguna Primatirta dalam siaran pers yang diterima Kontan, Senin (8/1).

Pada tahun 2023 CLEO telah membelanjakan dana sekitar Rp 300 miliar untuk pembangunan pabrik, penambahan mesin, hingga penguatan jaringan distribusi melalui investasi.  Dengan demikian, Tanobel Group akan mengawali tahun 2024 dengan kepemilikan pabrik air minum merek Cleo sebanyak 32 pabrik dan menjadi produsen AMDK dengan pabrik terbanyak di Indonesia.  

Baca Juga: Armada Berjaya (JAYA) Tambah 7 Unit Armada Colt Diesel Double Box

Tidak berhenti sampai di situ, pada tahun 2024 CLEO akan kembali menginvestasikan Rp 300 miliar yang ditujukan untuk penambahan pabrik baru, pengembangan pabrik eksisting, penambahan mesin untuk meningkatkan kapasitas produksi dan otomasi, hingga perluasan jaringan distribusi. Rencananya, CLEO akan membangun 3 pabrik baru di Palu, Sulawesi Tengah; Pontianak, Kalimantan Barat; dan Pekanbaru, Riau. 

Dengan ekspansi yang terus dilakukan secara agresif ini, CLEO optimis target pertumbuhan dobel digit setiap tahun, dari top hingga bottom line akan tercapai, tak terkecuali pada 2024.

Selain ekspansi menambah kapasitas produksi, CLEO juga terus aktif meluncurkan produk-produk baru. Belum lama ini, CLEO telah merilis produk terbaru, Cleo Platine Sparkling Water yang ditujukan untuk segmen konsumen kelas atas. Produk Cleo Platine Sparkling Water ini dikeluarkan untuk memenuhi permintaan dari kalangan hotel, restoran, dan cafe premium.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×