kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Pabrik Foxconn, khusus ponsel untuk Indonesia


Selasa, 11 Februari 2014 / 14:24 WIB
Pabrik Foxconn, khusus ponsel untuk Indonesia
ILUSTRASI. BMKG memberi peringatan dini cuaca hari ini hujan lebat, provinsi berikut ini dalam kategori Waspada bencana. ANTARA FOTO/Rahmad.


Sumber: Kompas.com | Editor: Hendra Gunawan

TAIPEI. Indonesia memang menjadi prioritas utama investasi perusahaan teknologi Taiwan, Foxconn di tahun 2014. Kini, Foxconn diberitakan telah menandatangani surat pernyataan kehendak atau Letter of Intent (LoI) untuk menanamkan modal sebesar US$ 1 miliar di Indonesia.

Perusahaan induk Foxconn yang berbasis di Taipei, Hon Hai Precision Industry mengatakan, investasi tersebut akan ditanamkan di propinsi DKI Jakarta yang dianggap memiliki infrastruktur yang mendukung dibanding daerah lain.

"Kami berencana untuk merinci detail tentang rencana investasi ini kepada warga Indonesia dan pemerintah Jakarta, dalam tiga bulan ke depan," ujar pernyataan resmi Hon Hai.

Proses investasi tersebut akan dilakukan hingga rentang waktu tiga tahun dengan fokus pada riset dan pengembangan, desain software elektronik, bisnis internet hingga pembuatan, dan perakitan produk elektronik.

Dikutip dari PC World (9/1/2014), Foxconn telah berencana melakukan investasi di Indonesia semenjak 2012 lalu. Namun berbeda dengan pabrik di negara-negara lain, pabrik Foxconn di Indonesia dibuat untuk memasok kebutuhan konsumen dalam negeri. 

Saat ini, penetrasi pengguna smartphone di Indonesia menurut riset yang dilakukan Nielsen masih tergolong rendah, yaitu sekitar 23%.

Sebelumnya diberitakan pada Desember 2013 lalu bahwa Foxconn telah menandatangani kontrak kerjasama dengan BlackBerry untuk memproduksi smartphone berbasis BlackBerry 10 di Indonesia. BlackBerry ingin memasarkan lebih banyak ponsel di negara berkembang, termasuk Indonesia.

Selain smartphone dan tablet, Foxconn juga berencana memproduksi perangkat televisi. Untuk produk televisi ini, Foxconn dikabarkan telah menjalin kerja sama pemasaran dengan brand lokal. 

Langkah Hon Hai yang diambil untuk Foxconn dengan membangun pabrik di luar Taiwan adalah bagian dari rencana diversifikasi produk dan investasi. Di Taiwan, Foxconn telah memiliki pabrik yang luas yang memproduksi produk-produk Apple, Sony, dan Nokia.

Namun, menurut pejabat dalam Foxconn yang tidak mau disebut namanya, China daratan saat ini mulai kehilangan daya tariknya sebagai tempat pabrik-pabrik besar dengan tenaga kerja yang murah.

Foxconn sendiri saat ini memiliki 1 juta pekerja di China daratan. Hampir separuhnya bekerja di pabrik utama yang terletak di Shenzhen.

Sementara dikutip dari South China Morning Post (10/1/2014), Foxconn telah berencana menginvestasikan US$ 40 juta untuk membuat pabrik dan riset di AS. Saat ini group Foxconn telah memiliki fasilitas produksi di lebih dari 10 negara, termasuk di negara-negara berkembang seperti Vietnam, Brazil, dan Meksiko.(Reska K. Nistanto)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×