Reporter: Evilin Falanta | Editor: Rizki Caturini
JAKARTA. Kebijakan kenaikan pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) dan pajak progresif membuat sejumlah industri otomotif terpaksa menaikkan harga jual produknya.
Namun, PT BMW Indonesia tidak melakukan langkah serupa. "Kami yakin tahun ini penjualan kami akan tetap meningkat," ujar Helena Abidin, Director Coorporate Communication PT BMW Indonesia, hari ini (8/3).
Helena mengklaim, minat konsumen terutama untuk tipe BMW seri 5 terus meningkat. Tercatat penjualan mobil BMW seri 5 di seluruh dunia yang mencapai 211.968 unit sepanjang 2010.
Sementara di Indonesia, sepanjang 2010 terjual sebanyak 1.240 unit. "Dan tahun ini kami optimis akan targetkan penjualan di atas 10%," ujar Helena.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News