kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Panorama Tours mulai jual tiket kereta api


Rabu, 02 Desember 2015 / 13:59 WIB
Panorama Tours mulai jual tiket kereta api


Reporter: RR Putri Werdiningsih | Editor: Havid Vebri

JAKARTA. PT Panorama Tours Indonesia kembali melebarkan sayap bisnisnya. Setelah selama ini hanya melayani penjualan tiket pesawat, pemesanan hotel dan paket liburan, kini afiliasi dari PT Panorama Sentrawisata Tbk melengkapinya dengan menjual tiket kereta api.

“Tujuan kami pada akhirnya adalah menghadirkan fitur-fitur yang dapat melayani sesuai kebutuhan pelanggan dan semua transaksi dapat dengan mudah dilakukan dalam satu website,” ujar Hellen Xu, Managing Director Panorama Tours dalam keterangan tertulisnya, Rabu (2/12).

Menurutnya, dengan layanan terbarunya ini pelanggan yang suka melakukan perjalanan dengan moda transportasi kereta api bisa melakukan pembelian lebih mudah. Hellen memastikan harga tiket yang dibeli di websitenya akan sama dengan harga resmi dari PT Kereta Api Indonesia.

“Fitur ini sudah mulai tersedia di Panorama-tours.com sejak pertengahan November 2015,” imbuhnya.

Selain menambah layanan baru, saat ini perseroan juga masih melakukan pengembangan versi mobile application. Dalam waktu dekat perseroan akan meluncurkan versi mobile application untuk pengguna Apple. Saat ini versi mobile aplication Panorama-tours.com baru ini tersedia dalam versi android.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×