kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45913,59   -9,90   -1.07%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pasar Kopi Terus Berkembang, Frisian Flag Ambil Peluang, Sediakan Bahan Baku


Minggu, 17 April 2022 / 21:30 WIB
Pasar Kopi Terus Berkembang, Frisian Flag Ambil Peluang, Sediakan Bahan Baku
ILUSTRASI. Omela, produk terbaru Frisian Flag


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masyarakat Indonesia semakin menggemari berbagai racikan kopi kekinian dengan tambahan susu. Fenomena ini menjadi daya tarik bisnis bagi banyak orang. Termasuk para pengusaha dan barista usaha mikro, kecil dan Menengah (UMKM).

Direktur Corporate Affairs  PT Frisian Flag Indonesia menyampaikan, tahun 2020 nilai bisnis kopi di Indonesia ditaksir mencapai Rp 4,8 triliun. "Maka, Frisian Flag Indonesia mendukung pelaku UMKM di bisnis kopi kekinian, agar semakin mudah mendapatkan produk susu berkualitas dengan harga terjangkau," kata Andrew, dalam paparan daring, Rabu (13/4). 

Memang selama ini , pengusaha dan barista kopi kekinian  mengalami tantangan tersendiri berupa tuntutan pemenuhan bahan baku susu berkualitas,
jangka waktu penyimpanan susu yang terbatas, hingga dari segi harga.

Maka, Frisian Flag Indonesia menawarkan Omela, foaming milk professional ntuk memperkuat bisnis para pengusaha dan barista kopi kekinian. Harganya Rp 15.000 per liter. 

“Omela diformulasikan khusus oleh Frisian Flag Indonesia untuk membantu memperkuat bisnis pengusaha dan barista kopi kekinian. Khususnya dari kalangan UMKM, menjadi solusi mengatasi tantangan-tantangan yang dihadapi dalam menjalankan bisnis," terang Direktur Marketing PT Frisian Flag Indonesia, Felicia Julian. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×